Masyarakat Membludak di Samsat Lebak, Polisi: Sosialisasi Kenaikan PNPB Maksimal

Date:

Banten Hits – Satu hari jelang kenaikan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNPB), Kantor Samsat Lebak di Jalan Ir H Juanda, Kelurahan Muara Ciujung Timur, Rangkasbitung dipadati masyarakat yang akan mengurus administrasi kendaraan bermotor.

“Besok kan udah naik, mahal bayarnya soalnya sampai 100 persen naiknya,” kata Ade salah seorang warga, Kamis (5/1/2017).

Kasat Lantas Polres Lebak, AKP Roby Heri Saputra menjelaskan, kenaikan PNPB bagi seluruh kelengkapan surat-surat administasi kepemilikan kendaraan merupakan implementasi dari kebijakan pemerintah PP No. 60 tahun 2016 tentang PNPB.

ROby mengaku, pihaknya telah semaksimal mungkin mensosialisasika kepada masyarakat melalui berbagai cara.

“Sosialisasi semaksimal mungkin kita lakukan agar masyarakat mengetahui secara rinci kenaikan tersebut,” kata Roby.

Kenaikan PNBP dilatarbelakangi oleh melonjaknya harga kertas dipasaran, sehingga pemerintah menaikan biaya PNBP. Berdasarkan PP No. 60 tahun 2016, beberapa item kepengurusan kelengkapan surat-surat di lingkungan kepolisian yang mengalami kenaikan adalah pengujian SIM, penerbitan perpanjangan SIM, penerbitan surat keterangan uji keterampilan pengemudi, penerbitan surat tanda nomor kendaraan bermotor, pengesahan surat tanda nomor kendaraan bermotor, penerbitan surat tanda coba kendaraan bermotor, penerbitan tanda nomor kendaraan bermotor, penerbitan buku pemilik kendaraan bermotor.

“Dan masih banyak lagi item surat-surat yang tertuang,” ujarnya.

Kepala Unit Regident, Robby Rachman mengatakan, kenaikan PNBP akan berpengaruh kepada naiknya pendapatan dari tarif pengurusan dokumen kepemilikan kendaraan, dimana pada tahun 2016 pemasukan kepada kas negara dari bidang PNBP dilingkungan Polres Lebak sekitar Rp 7,3 Milyar. Hal ini akan menaikkan pula pemasukan kepada kas negara dari bidang tersebut pada akhir tahun 2017 nanti.

“Meski begitu, kami tidak diberikan target atau membebankan target kepada para petugas. Kan pemasukan tersebut tergantung dari masyarakat yang mengurus dokumen kendaraannya,” jelasnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...