Tujuh Pompa Dikerahkan Atasi Banjir di Ciledug Indah

Date:

Tangerang – Sejak pukul 03.00 WIB dini hari, tujuh pompa dioperasikan untuk mengatasi banjir yang menggenang Perumahan Ciledug Indah I, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang.

“Sampai sekarang masih dioperasikan. Kita harapkan pukul 15.00 WIB sudah surut,” kata Krisna, Koordinator Pompa Banjir, Rabu (22/2/2017).

Untuk mempercepat proses penyedotan air, pihaknya juga mengerahkan pompa secara mobile. Empat pompa yang tersedia telah memompa air terus menerus, hanya saja karena debit air yang tinggi pada sore hari air masih menggenangi perumahan hingga mencapai 1,5 meter.

“Empat pompa kan otomatis menyala jika debit air sudah melebihi ambang batas, karena debit air yang sudah terlalu tinggi, pompa tidak bisa bekerja maksimal,” jelasnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...