Manfaatkan Bonus Demografi, Pemkab Lebak fokus Kembangkan Tiga Bidang

Date:

Lebak – Pemerintah Kabupaten Lebak mengaku tengah fokus mengembangkan tiga bidang sebagai penunjang untuk menanfaatkan bonus demografi Indonesia di tahun 2020 hingga 2030 yang dapat dimaksimalkan pemerintah setempat. 

“Bonus demografi ini berarti posisi penduduk yang produktif lebih besar dari non produktif,” kata Wakil Bupati Lebak, Ade Sumardi saat workshop bersama wartawan Kabupaten Lebak di aula terbatas Setda Lebak, Selasa (28/2/2017).

Untuk memanfaatkan bonus demografi tersebut, kata Ade, Pemkab lebak harus menyiapkan Sumber daya Manusia (SDM) yang matang, infrastruktrur  dan lapangan pekerjaan.

“Untuk mewujudkan hal tersebut kunci keberhasilannya ada pada wartawan yang akan menginformasikan kepada seluruh masyarakat untuk mempersiapkan diri,” katanya.

Peningkatkan SDM, sambung Ade salah satu cara pemerintah untuk merealisasikannya program Lebak sehat dan cerdas 2019, dimana masyarakat mengikuti wajib belajar 9 tahun sehingga ilmu yang didapat bisa diterapkan.

“Masyarakat Lebak juga harus memiliki pemikiran wawasan yang luas, salah satu konsen kita adalah soal lapangan pekerjaan. Masyarakat Lebak harus bisa mencipatakan usaha yang membuka peluang untuk orang lain mendapatkan pekerjaan , kita akan coba terapkan itu ke setiap masyarakat salah satunya dengan UKM yang ada di Lebak,” jelasnya.(Ep)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...

Angka Kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024 Menurun, Pelanggaran ETLE Meningkat

Berita Jakarta - Angka kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024...

Lakalantas di Depan Ruko Barcelona Rawa Mekar Jaya Serpong, Dua Orang Luka

Berita Tangsel - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan...