Hindari Operasi, Pengendara Motor di Serang Nekat Lawan Arus

Date:

 

Serang – Puluhan kendaraan roda dua nekat melawan arus untuk menghindari operasi kalimaya 2017 yang dilakukan satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Serang Kota di jalan raya Ciceri kota Serang, tepatnya di Stadion Maulana Yusuf Kota Serang, Rabu (1/3/2-17).

Pantauan Banten Hits di lokasi, puluhanan kendaraan yang hendak melewati jalan yang sedang di lakukan operasi. Kemudian para pengendara memutar arah dan nekat lawan arus. Tak sedikit para pengendara menunggu di SPBU Ciceri sampai operasi selesai.

Salah satu pengendara yang menghidari petugas, Dendi mengaku, tidak berani melewati petugas karena tidak memiliki kelengkapan surat kendaraan.

“Saya tahu di depan ada polisi razia, pajak motor saya mati, SIM saya tidak punya,” ujar Dendi.

Warga lainya, Maman mengungkapkan, ia tidak berani lewati petugas yang tengah melakukan razia karena lupa  membawa Surat Tanda Kendaraan (STNK).

“Biasanya saya bawa, tapi sekarang saya tidak bawa. Semua surat ada di dompet di rumah,” jelasnya.(Ep)

 

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...