Ini Sasaran Operasi Simpatik Jaya di Polrestro Tangerang Kota

Date:

Tangerang – Polres Metro Tangerang Kota menggelar Operasi Simpatik Jaya mulai 1 Maret 2017 hingga 21 Maret 2017 mendatang.

 

Wakasatlantas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Lis Gunanto mengatakan, operasi kali ini bertujuan untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas di Kota Tangerang, yang disebabkan kurang patuhnya para pengendara.

“Operasi ini dalam rangka mengurangi laka lantas yang terjadi, khususnya di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota,” ungkapnya.

Operasi ini, Lanjut Gunanto, lebih menekankan pada upaya preventif dan teguran semata. Apabila pelangaran berat baru diberi tindakan tilang.

“Kita lakukan sosialisasi aman berlalu lintas kepada masyarakat sebagai upaya preventif,” ujar Lis Gunanto.

Meski begitu, Gunanto mengungkapkan, terdapat beberapa pelanggaran yang dilakukan penindakan berupa tilang.

“Kita lakukan penindakan kepada pelanggaran yang membahayakan, seperti lawan arus dan menerobos lampu lalu lintas, yang paling utama adalah masalah rambu,” kata Gunanto.

Operasi ini disebar ke beberapa titik dijalan Thamrin-Sudirman dimana arus lalu lintas cukup padat.

“Dalam satu hari ada dua kali operasi, yaitu pukul 9.00-11.00 WIB dan pukul 15.00-17.00 WIB,” tutupnya.(Zie)

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Imbauan KASN untuk Tim Sukses Sekda Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

KASN Tegaskan Sekda Kabupaten Tangerang Dilarang Pendekatan ke Parpol Politik, Ini Aturannya!

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...