Peringati HUT Satpol PP, Bupati Tangerang Harapakan Adanya peningkatan kualitas

Date:

Tangerang – Pemerintah Kabupaten Tangerang menyelenggarakan upacara Hari Ulang Tahun Satuan Polisi Pamong Praja (HUT Satpol PP) yang ke 55 se- Provinsi Banten, di Lapangan Maulana Yudha Negara, Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang, Selasa (21/3/2017).

 

Dalam upacara HUT gabungan tersebut, Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar menyampaikan agar Satpol PP sebagai pengayom dan pelindung masyarakat tidak bergeser dari fungsi dan tugas sebenarnya.

“Diharapkan tetap menjaga kestabilan kemajemukan. Sebagaimana tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) Satpol PP sebagai Pengayom, Pelindung masyarakat. karena itu, jangan bergeser dari fakta sebagai Satpol PP, karena pamorisasi Satpol PP itu merupakan bagian dari aparatur yang mempunyai tugas yang jelas dalam rangka menegakan Perda serta menertibkan,” kata Zaki.

Zaki juga meminta adanya, peningkatan kualitas yang diberikan pada Satpol PP diwilayah Kabupaten Tangerang terutama pada hal penegakan perda (peraturan daerah).

“Diusia sekarang saya harapkan kinerja semakin meningkat, menjalin kerjasama agar ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan yang dapat mengganggu stabilitas keamanan di wilayah kita dapat teratasi”, jelasnya.

Dalam peringatan tersebut, terdapat sejumlah peserta dari instansi dinas terkait, seperti Satpol PP dan Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang, yang pingsan saat mengikuti upacara.

Perayaan HUT Satpol PP ini dimeriahkan dengan atraksi debus yang dilakukan anggota Satpol PP se- Provinsi Banten.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...