Gonzales Berangkat Umrah Bersama Istri Gunakan Hadiah Top Skorer Piala Presiden 2017

Date:

57e1cc6b6a85c1316c705f4bcbd9ceed

Tangerang – Penyerang Arema FC, Cristian Gonzales bersama istri,Eva Nurida Siregar menjalankan ibadah umrah yang dilaksakan selama 10 hari kedepan mulai tanggal 18 April 2017. Biaya umrah itu sendiri berasal dari uang penghargaan sebagai pencetak gol terbanyak Piala Presiden 2017.

 

Memang, Gonzales makin cemerlang meski sudah memasuki usia 40 tahun. Dia menjadi top skorer di Piala Presiden 2017. Hanya butuh tujuh laga saja, pemain kelahirah Uruguay ini untuk 11 gol dan mendapatkan hadiah 100 Juta Rupiah.

“Doa saya nanti untuk ayah, ibu, keluarga, teman-teman dan seluruh pendukung saya agar hidup diberkahi Karunianya,” ujarnya saat hendak berangkat umrah di terminal 2D, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Selasa (18/4/2017).

Ditanya mengenai target selanjutnya yang ingin dicapai, Gonzales mengatakan, bahwa targetnya memenangkan setiap pertandingan dan menjadi juara. Bersama tim akan terus memberi yang terbaik untuk menjadi yang terbaik bagi para pendukung.

“Target kita untuk menjadi yang terbaik, kita akan terus berlatih dan berusaha semaksimal mungkin agar menjadi tim yang terbaik,” tambahnya.

Untuk diketahui, Arema mengalahkan Pusamania Borneo FC dengan skor 5-1 di Stadion Pekansari, Gonzales dinobatkan sebagai pencetak goal terbanyak. Yaitu, 11 gol selama turnamen berlangsung. Atas dasar itu Gonzales diberi penghargaan dengan uang senilai 100 juta Rupiah.(Zie)

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Fakta-fakta Seputar Kekalahan yang Sama-sama Diderita Persita dan Persikota

Berita Sepak Bola - Kekalahan dua tim sepak bola...

Dear, All! Tahukah Kalian Jika Arena Biliar Terbesar di Indonesia Ada di Kota Tangerang?

Berita Tangerang - Informasi di bawah ini, sepertinya layak...

Persita, Abadi!

https://youtu.be/QycGsfxIfYc?si=jGnlqVHz51x1dTKQ Berita Sepak Bola - Persita Tangerang, klub sepakbola kebanggan...