Spanduk Ucapan Selamat Pelantikan WH-Andika di Pandeglang Dibredel Satpol PP

Date:

Pandeglang – Usai dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai gubernur dan wakil gubernur Banten di Istana Negara, Jumat (13/7/2017), ucapan selamat dari sejumlah pihak kepada Wahidin Halim-Andika Hazrumy melalui spanduk bertebaran.

Lantaran dinilai melanggar Perda K3 (Ketertiban, Kebersihan dan Keindahan), spanduk-spanduk berisi ucapan selamat kepada kepala daerah baru ini ditertibkan petugas Satpol PP Kabupaten Pandeglang, Rabu (17/5/2017).

“Ya kita tertibkan spanduk-spanduk berisi ucapan yang terpasang di alun-alun,” kata Entong Haromaen, Kabid Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Satpol PP Pandeglang.

Petugas juga menertibkan spanduk-spanduk komersil yang sudah kadaluarsa dan terpasang di sejumlah tempat terlarang/

“Sudah menyalahi aturan ditambah merusak pemandangan kota. Ada juga spanduk yang ilegal. Kita tertibkan semua,” tegasnya.

Padahal, pihaknya sudah sering kali mengimbau kepada masyarakat agar memasang spanduk sesuai dengan ketentuan. Namun sayang, masih ada saja yang tak menggubris.(Nda)

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...