Kejar Penembak Italia, Polisi Sebar Sketsa Pelaku

Date:

Tangerang – Polisi terus mengejar pelaku penembakan Italia Chandra Kirana Putri (23) yang tewas tertembak kawanan pencuri di Jalan Gang Raung RT 002/10 Blok B6 No.14 Perum Bugel Indah, Kelurahan Bugel, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang pada Senin (12/6/2017) lalu . Untuk mengetahui jejak pelaku, polisi pun menyebar sketsa wajah pelaku.

 

“Hasil ini kami dapatkan dari beberapa keterangan saksi-saksi dan petunjuk-petunjuk. Termasuk dari rekaman CCTV yang kami dapat dari sekitar TKP,” ujar Kapolrestro Tangerang Kota, Kombes Pol Harry Kurniawan di Mapolres Metro Tangerang Kota, Kamis (15/6/2017).

BACA JUGA : Pergoki Pencuri Sepeda Motor, Wanita Muda di Karawaci Tangerang Tewas Ditembak

Harry menerangkan, ciri-ciri pelaku dalam sketsa tersebut adalah seorang lelaki berumur sekitar 30 tahun, tinggi sekitar 165 centimeter, dan kulit sawo matang. Pelaku tersebut juga sudah dimasukkan ke dalam daftar pencarian orang (DPO) oleh Polres Metro Tangerang Kota.

“Saya minta kepada seluruh warga masyarakat yang mengetahui identitas atau pernah berpapasan atau pernah melihatnya, segera hubungi hotline kami yang sudah tertera di daftar DPO tersebut,” kata Harry.

Namun, sketsa wajah yang disebar polisi bukan merupakan pelaku penembakan Italia, melainkan pelaku lainnya yang membonceng pelaku penembakan tersebut. Meski begitu, dirinya tengah memeriksa para saksi yang mengarah pada petunjuk lain.

“Secepatnya akan kita ekspos untuk kita buat sketsa wajahnya. Supaya masyarakat bisa mengetahui pelaku tersebut dan membantu kepolisian untuk mengetahui keberadaan pelaku,” jelas Kapolres.

Terkait kabar para pelaku sudah berada di luar pulau Jawa, Harry mengungkapkan, ia sudah melakukan koordinasi dengan Polda Metro Jaya dan Polda lainnya. Sketsa yang sudah jadi pun sudah disebar ke Polda Lampung dan Polda Jabar.

“Kami sudah berkoordinasi dengan lintas Polda apabila pelaku sudah berada di luar pulau Jawa,” ungkapnya.

Selain itu, lanjut Harry sidik jari ataupun petunjuk sudah didapatkan dari hasil uji balistik barang bukti. Dirinya hingga saat ini masih meminta keterangan lebih lanjut dari Mabes Polri terkait hasil balistik tersebut.

Kapolres beserta jajarannya dan Tim Elang Cisadane kemudian melakukan penempelan sketsa wajah tersebut di tempat-tempat umum. Di tempat yang kerap dilihat atau dijumpai masyarakat setiap harinya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...