Antisipasi Demo Angkot Tangerang, Ratusan Personel Gabungan Disiagakan

Date:

Tangerang – Meskipun surat selebaran yang berisi ajakan kepada para sopir angkutan umum untuk melakukan demonstrasi besar-besaran, menuntut dibubarkannya angkutan berbasis online terbukti hoax, jajaran Polres Metro Tangerang Kota tetap melakukan penjagaan di sejumlah titik di Kota Tangerang, Rabu (5/7/2017).

 

Kabag Ops Polres Metro Tangerang Kota, AKBP Deddy Supriadi mengatakan, pihaknya mensiagakan 271 anggota untuk melakukan penjagaan.

“Terdiri dari 135 personel dari kepolisian, dibantu pula oleh personel TNI sebanyak 36 personel dan Satpol PP Kota Tangerang sebanyak 100 personel,” ujarnya.

Terdapat delapan titik yang dilakukan penjaga yakni Transmart Cikokol, TangCity Babakan, Bundaran Tugu Adipura, JPU Robinson, Putaran depan Gereja Samara, Terminal bayangan TMP taruna (Ampera), Tanah Tinggi, dan Gerbang Timur Puspemkot Tangerang.

“Di setiap titik diterjunkan 30 personel untuk berjaga yang bergabung antara kepolisian dan TNI,” kata Deddy.

Deddy mengungkapkan, hingga saat ini belum terlihat adanya gejolak yang menunjukkan adanya tanda aksi.

“Hingga saat ini belum terdapat adanya aksi mogok yg dilakukan oleh pengemudi angkot maupun angkutan online, masyarakat beraktifitas normal,” tandasnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...