Begini Alasan RSUD Pandeglang Kembalikan Pasien Gizi Buruk ke Puskesmas

Date:

Pandeglang – RSUD Berkah Pandeglang menegaskan, Erna Martina Rosadi (11) pasien gizi buruk asal Kecamatan Cibaliung sudah mendapat penanganan maksimal.

Dirut RSUD Berkah Pandeglang, Firmansyah menyampaikan, pihaknya mengembalikan Erna ke puskesmas dikarenakan kondisi Erna yang sudah membaik setelah menjalani perawatan selama 12 hari.

“Kita penanganan penyakitnya sekaligus perbaikan gizi. Setelah kondisi fisiknya membaik ya kita kembalikan lagi ke puskesmas. Enggak mungkin kan dirawat seterusnya, di sana (puskesmas-red) ada pengelola gizinya. Jadi, tidak ada itu dipingpong-pingpong,” tegas Firmansyah, Selasa (25/7/2017).

BACA JUGA: Pasien Gizi Buruk di Pandeglang Dipingpong RSUD dan Puskesmas

Firman mengaku, pihaknya telah berkomunikasi dengan Puskesmas Cibaliung agar Erna bisa dirujuk kembali ke rumah sakit.

“Kemarin kita sudah komunikasi, rencananya hari ini mau dirujuk karena kasusnya sama seperti sebelumnya,” pungkasnya.

Sementara itu, pihak keluarga mengaku bukan enggan membawa kembali Erna ke puskesmas. Keluarga khawatir apa yang dialami Erna yang sempat dirawat pada bulan Mei lalu terulang kembali.

BACA JUGA: 10 Tahun Bocah di Pandeglang Menderita Gizi Buruk, Puskesmas: Keluarganya Enggak Kooperatif

Kakak Erna, Iman Rismanto mengatakan, Erna hanya dirawat di RSUD tak kurang dari tiga hari. Dengan alasan bantuan sudah diberikan kepada pihak puskesmas, dokter RSUD meminta keluarga agar Erna kembali dirawat di puskesmas.

“Kata dokternya bisa ditanganin puskesmas,” kata Iman.(Nda)

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...