Kesehatan Hewan Kurban di Cilegon Diperiksa

Date:

Cilegon – Petugas dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Cilegon mulai memeriksa kesehatan hewan kurban yang dijual para pedagang.

Pantauan Banten Hits, Senin (21/8/2017), pemeriksaan dimulai di istana kurban, Jalan Lingkungan Ciberko, Kelurahan Kalitimbang, Kecamatan Cibeber. Satu per satu hewan diperiksa kesehatannya oleh petugas untuk memastikan, hewan yang dijual untuk disembelih saat hari raya Idul Adha bebas dari penyakit.

“Tujuan pemeriksaan ini untuk memastikan bahwa hewan kurban yang dijual tidak terkena penyakit anthrax, cacing hati, mata, kuku dan mulut. Setelah diperiksa, kita berikan tanda kepada hewan,” kata Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan DKPP Cilegon, Lira Juliantina.

Pengawasan kepada hewan kurban akan dilakukan hingga H-1 Idul Adha. Selain usia dan kesehatan hewan, petugas juga mengecek kelengkapan dokumen hewan yang kebanyakan didatangkan dari luar daerah.

“Kebanyakan memang dari Lampung, Pandeglang dan daerah lainnya,” imbuhnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...