Elektabilitas Calon Kepala Daerah Bisa Dongkrak Partisipasi Pemilih

Date:

Serang – Selain sosialisasi yang dilakukan secara masif, elektabilitas calon kepala daerah dinilai mampu mendongkrak partisipasi pemilih.

Ketua KPU Kota Serang Heri Wahidin meyakini, partisipasi masyarakat akan meningkat jika peserta pilkada merupakan figur yang disukai masyarakat.

BACA JUGA: PDIP Tak Ingin Usung Calon Kepala Daerah Hanya dari Elektabilitas

“Tergantung elektabilitas calon, kalau calon ini dikenal dekat dengan masyarakat dan punya reputasi baik di mata masyarakat, saya yakin tanpa kampanye yang berlebihan, masyarakat akan sukarela datang ke TPS,” papar Heri, Senin (18/9/2017).

Heri mencontohkan, Pigub DKI Jakarta yang partisipasi masyarakatnya melebihi target nasional 77.7%. Tingginya partisipasi masyarakat kata Heri didorong dengan figur calon yang menjual.

BACA JUGA: Calon Independen di Pilkada Kota Serang Harus Kantongi 38 Ribu Dukungan

“DKI hampir 80%, karena memang calonnya menjual. Masyarakat akan sukarela jadi relawan dan sebagainya,” ucapnya.

KPU Kota Serang sendiri mentargetkan partisipasi pemilih pada pilkada 2018 mencapai 70%. Pada pilkada 2014 lalu, jumlah partisipasi pemilih 68%.

Pihaknya akan melakukan sosialisasi lebih intens kepada para pemilih pemula, marjinal, tokoh agama dan toko masyarakat.

BACA JUGA: KPU Kota Serang Diminta Lebih Gencar Sosialisasi Pilkada

“Sosialisasi tentu akan kita lakukan secara intens kepada seluruh elemen masyarakat,” katanya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

KPU Kota Serang Beri Waktu Tiga Hari kepada Paslon untuk Ajukan Gugatan

Serang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Serang mempersilahkan...

Berikut Hasil Rekapitulasi Suara Pilkada Kota Serang

Serang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Serang menggelar...

Walk Out, Saksi Paslon Vera-Nurhasan Kecewa dengan KPU dan Bawaslu

Serang - Pleno rekapitulasi penghitungan suara Pilkada Kota Serang...

Kamis, KPU Kota Serang Gelar Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara Pilkada

Serang - Rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pilkada Kota...