Hotel Bumi Katineung Lebak Dikeluhkan Warga

Date:

Lebak – Sejak awal pembangunannya, Hotel Bumi Katineung di Kelurahan Muara Ciujung Barat, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak sudah dikeluhkan warga.

“Rumah saya baik-baik saja sebelum hotel itu dibangun. Tapi setelah berdiri, tembok rumah malah retak-retak. Kalau tidak cepat saya perbaiki sudah ambruk,” tutur Supendi, salah satu warga, Senin (2/10/2017).

BACA JUGA: Razia Hotel di Tangerang, Satpol PP Amankan 17 Pasangan Mesum

Tidak hanya itu, warga juga terganggu oleh aktivitas hiburan hotel berupa karaoke.

“Keluhan-keluhan warga sudah kita sampaikan kepada manajemen hotel, tapi sampai sekarang tidak direspon,” keluh Supendi.

Keberadaan hotel juga dikeluhkan karena dianggap mengganggu aktivitas kegiatan belajar mengajar siswa di SMPN 1 Rangkasbitung.

“Kami sudah protes agar pihak manajemen mencari solusinya, tapi belum ada tanggapan. Beberapa ruang kelas gelap karena jendela tertutup oleh bangunan hotel yang tinggi,” tutur komite sekolah Ade Supardi.

Menurut Kepala SMPN 1 Rangkasbitung Sudirman, hotel tidak seharusnya berada di dekat sarana dan permukiman warga.

BACA JUGA: PNS Lebak Dipergoki Suaminya Berduaan dengan Pria di POP Hotel Serpong

“Lingkungan sekolah butuh ketenangan agar kegiatan belajar mengajar berjalan lancar,” katanya.

Hingga berita ini dipublish, Banten Hits masih berupaya mengkonfirmasi manajemen hotel.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...