Anggaran Rp 5 T Ngendap di Bank, Ini Penjelasan Bupati Tangerang

Date:

Tangerang – Presiden Joko Widodo mengkritik Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar karena anggaran daerah 2017 yang mengendap di bank mencapai Rp 5 triliun. Hal itu diungkapan Jokowi di Istana Merdeka, Selasa (24/10/2017). Bahkan, Presiden menyebutkan jika Kabupaten Tangerang adalah juara I daerah dengan penyerapan anggaran yang terlambat.

 

Kritikan itu ditanggapi santai oleh orang nomor satu di Kabupaten Tangerang tersebut. Zaki mengakui jika hingga menjelang akhir tahun anggaran 2017, sekitar 38 persen dari Rp 5 triliun APBD Kabupaten Tangerang belum terserap.

“APBD belum terserap, karena banyak pekerjaan-pekerjaan besar yang sedang dalam tahap finishing,” ujarnya, Rabu (25/10/2017).

Zaki menegaskan, dana tersebut bukan sengaja mengendap dan diendapkan di bank. Tapi, kata dia, ini lebih pada kehati-hatian dalam penggunaan anggaran.

“Itu prinsip kami, kita harus berhati-hati dalam menggunakan anggaran. Karena, proses kehati-hatian lebih baik dari pada berurusan dengan hukum,” kata Zaki.

Zaki menjelaskan, anggaran yang belum terserap itu meliputi sejumlah proyek yang sedang berlangsung di Kabupaten Tangerang seperti RSUD Pantura di Pakuhaji, stadion mini Kecamatan, kantor keagamaan Kecamatan, pembangunan jalan di Binamarga dan pembangunan gedung-gedung di Dinas Cipta Karya.

“Semua itu sedang dalam proses penagihan, dan penyelesaian fisiknya,” tuturnya.

Ia menargetkan hingga akhir Desember 2017, anggaran akan lebih banyak terserap. Hal ini, lanjut Zaki, terlihat dari progres pekerjaan fisik dan nonfisik yang segera rampung dan telah dianggarkan sesuai dengan  APBD dan APBDP 2017.

“Kita segera membuat laporan ke Presiden, Menteri Dalam Negeri dan  Menteri Keuangan terhadap proses dan progres APBD Kabupaten Tangerang di triwulan terakhir ini,” tandasnya.(Zie)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...

Angka Kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024 Menurun, Pelanggaran ETLE Meningkat

Berita Jakarta - Angka kecelakaan saat Mudik Lebaran 2024...