Ribuan Pelajar di Tangerang Ikuti Kejuaraan Bola Sundul

Date:

Tangerang – Berbagai kegiatan dan perlombaan digelar dalam rangka HUT Korpri, PGRI dan Hari Kesehatan Nasional (HKN) di Kabupaten Tangerang. Salah satunya pertandingan Bola Sundul antar pelajar, di Kawasan Puspemkab Tangerang. Olahraga asli Kabupaten Tangerang yang setiap regunya terdiri dari 4 orang pemain ini diikuti oleh 4.000 pelajar SD, SMP dan SMA.

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan, kejuaraan ini sekaligus mempromosikan olahraga Bola Sundul kepada masyarakat luas, tak hanya warga Tangerang namun juga masyarakat luar wilayah Tangerang tentang olahraga yang sudah mulai dimainkan pada tahun 1996 ini.

“Kita terus mempromosikan olahraga ini, alhamdulillah di tiap SD dan SPM sudah mempraktikan,” kata Zaki, Selasa (21/11/2017).

Pertandingan Bola Sundul memang menjadi daya tarik tersendiri. Hal ini dibuktikan dengan tingginya animo masyarakat yang antusias mengikuti dan menonton pertandingan tersebut.

“Antusias pelajar dan guru sangat tinggi. Ini bukti Bola Sundul sangat digandrungi oleh masyarakat,” ujar Kepala Dinas Pemuda, Budaya dan Olahraga Kabupaten Tangerang, Achmad Taufik.

Untuk mengenalkan olahraga ini, pihaknya kata Taufik juga menggandeng sejumlah lembaga lainnya seperti KONI, Formi dan lain-lain.(Nda)

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Gelandang dan Kiper Andalan Persib Kompak Sebut Laga Versus Persita Pertandingan Berat

Berita Persib - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok dan...

Hadapi Pendekar Cisadane, Maung Bandung Diprediksi tanpa Beckham dan Beltrame

Berita Persib - Pelatih Persib, Bojan Hodak dan Pelatih...

Persib Mesti Hati-hati, Pelatih Persita ‘Bocorkan’ Seluruh Pemainnya Punya Motivasi Tinggi

Berita Persita - Persib Bandung mesti hati-hati jelang laga...

Kabar Baik dari ‘Si Bayi Ajaib’ yang Bersiap Mengarungi 80 Besar Liga 3 Indonesia 2023/2024

Berita Tangerang - Tim Persikota Tangerang menunjukkan perkembangan yang...