BPBD Bangun Tenda Darurat untuk Korban Puting Beliung di Sukaresmi

Date:

Pandeglang – Belasan rumah rusak, empat di antaranya rusak parah setelah angin puting beliung menerjang wilayah Sidamukti, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Pandeglang, Selasa (26/11/2017) pagi.

Puting beliung juga menyebabkan sebuah pabrik penggilingan padi ambruk dan satu keluarga dirawat di Puskesmas Panimbang akibat tertimpa reruntuhan rumah.

Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pandeglang Ade Mulyana mengatakan, pihaknya akan mendirikan tenda daurat untuk warga yang rumahnya luluh lantak rata dengan tanah dan mengajukan bantuan kepada Dinas Sosial (Dinsos).

“Sementara kita salurkan sembako dan mendirikan tenda darurat,” kata Ade.

BACA JUGA: Puting Beliung Kembali Terjang Pandeglang, Belasan Rumah Rusak

Menghadapi cuaca ekstrem, BPBD mengimbau kepada masyarakat untuk senantiasa waspada. Pasalnya, sebab hujan lebat disertai angin diprediksi akan berlangsung hingga Januari 2018.

Sementara itu, UPT Puskesmas Panimbang juga akan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) untuk mendirikan posko kesehatan di titik-titik rawan bencana dan wilayah terdampak.

“Warga korban bencana yang dirawat biayanya kita bebaskan,” kata Kepala UPT Puskesmas Panimbang, Endang.(Nda)

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...