Libur Natal dan Tahun Baru di Pandeglang Berlangsung Aman dan Kondusif

Date:

Libur Natal dan Tahun Baru
Letkol Inf Fitriana Nur Heru Wibawa dan AKBP Indra Lutrianto Amstono salam kompak usai apel gabungan evaluasi pengamanan libur Natal dan tahun baru di Pandeglang. (Foto: Engkos Kosasih/Banten Hits)

Pandeglang – Kepolisian Resort (Polres) Pandeglang bersama Kodim 0601/Pandeglang menggelr apel gabungan evaluasi Operasi Lilin 2017, di Lapangan Makodim Pandeglang, Kamis (4/1/2017). Apel gabungan juga turut dihadiri unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkominda).

Hasil evaluasi Operasi Lilin 2017, selama libur Natal dan tahun baru tidak ada kejadian tindak kriminalitas di beberapa wilayah yang sebelumnya dipetakan sebagai daerah rawan.

“Catatan kami tidak ada bentuk kejahatan, karena sebelumnya sudah dilakukan operasi premanisme dan miras yang berdampak pada situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” kata Kapolres Pandeglang AKBP Indra Lutrianto Amstono.

Indra menjelaskan, apel gabungan merupakan bentuk terima kasih kepada semua unsur yang telah mendukung pelaksanaan Operasi Lilin.

“Baik dari jajaran pemerintah hingga organisasi kemasyarakatan. Maka inilah rasa syukur kita terhadap situasi kamtibmas yang aman dan kondusif selama libur kemarin,” ujarnya.

Dandim 0601/Pandeglang Letkol Inf Fitriana Nur Heru Wibawa menyampaikan 100 prajurit TNI dilibatkan dalam pengamanan Natal dan tahun baru yang dibagi, 30 personel membantu pengamanan lalu lintas dan 70 personel diperbantukan untuk mengamankan wilayah garis pantai Carita hingga Labuan.

“TNI, Polri dan pemerintah daerah ingin memberi teladan kepada masyarakat agar membangun kekompakan sebagai bentuk kewajiban membangun Pandeglang lebih baik. Alhamdulillah, semua terlibat, bukan hanya TNI dan Polri melainkan Pramuka, Satpol PP, dan Dishub semua bekerja sama dengan baik,” paparnya.(Nda)

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...