Gempa Bumi Kembali Terjadi di Lebak, BPBD: Tidak Ada Kerusakan

Date:

Gempa Bumi
Gempa berkekuatan 5,1 SR terjadi di Lebak, tak berpotensi tsunami. (bmkg.go.id)

Lebak – Gempa kembali terjadi di Kabupaten Lebak, Jumat (16/2/2018). Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat, lokasi gempa berada di 7.80 LS – 105.89 BT, 143 km Barat Daya Kabupaten Lebak tersebut berkekuatan 5,1 Skala Richter (SR) terjadi pukul 12.13 WIB.

BACA JUGA: Polisi Kantongi Identitas Penyebar Hoax Gempa Banten

Guncangan dirasakan di Kecamatan Cikotok, Lebak wilayah Sukabumi dan Bandung, Jawa Barat (Jabar). BMKG menyebut, gempa tidak berpotensi tsunami.

“Laporan dari relawan BPBD di lapangan, tidak ada kerusakan,” kata Kepala BPBD Lebak, Kaprawi.

Sebelumnya, pada Selasa (23/1/2018) lalu, gempa berkekuatan 6,1 SR terjadi di 105.91 Barat Timur 81 Kilometer Barat Daya Lebak. Selain dirasakan di hampir seluruh wilayah Banten hingga Jakarta. BPBD mencatat, ribuan rumah dan fasilitas umum rusak.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

KASN Tegaskan Sekda Kabupaten Tangerang Dilarang Pendekatan ke Parpol Politik, Ini Aturannya!

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Seleksi Anggota PPK untuk Pilkada Kota Tangerang 2024 Digelar 23-29 April

Berita Tangerang - Seleksi Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan atau...

KASN: Aparatur Sipil Negara Haram Berselingkuh dengan Politik!

Berita Tangerang - Seorang Aparatur Sipil Negara atau ASN...