Polisi Tangkap Pemuda Pemasok Senjata Penyerang Rombongan Pelajar Asal Bogor

Date:

KAPOLRES SERANG MENUNJUKKAN CELURIT YANG DISITA DARI PEMUDA PEMASOK SENJATA YANG DIGUNAKAN UNTUK MENYERANG PELAJAR BOGOR
Kapolres Serang AKBP Komarudin menunjukkan celurit dan gerinda yang disita dari AC, pemasok senjata penyerang rombongan pelajar asal Bogor.(Banten Hits/ Mahyadi)

Serang – Sejak Jumat-Sabtu, 23-24 Maret 2018, jajaran Polres Serang Kota berhasil menangkap enam dari 27 pelaku penyerangan terhadap rombongan pelajar asal Bogor yang sedang berkonvoi setelah berlibur di Pantai Anyer, Sabtu, 17 Maret 2018.

Dari pemeriksaan intensif terhadap sejumlah pelaku, polisi menemukan fakta penyerangan tersebut dikendalikan salah seorang pelaku berinisal SE yang diduga sebagai pimpinan kelompok ini.

BACA JUGA: Penyerangan Rombongan Pelajar Asal Bogor Dikendalikan lewat Grup Facebook

“Kita tangkap SE ini hasil penyelidikan di HP milik satu pelaku dari empat yang diamankan (AJ alias JB, JL, AG dan JM). Bahwa ada satu grup media sosial. Saat dilihat, SE ini pengendali. Di (grup Facebook) itu banyak foto dan video yang merekam kegiatan siswa,” ungkap Kapolres Serang Kota AKBP Komarudin, Minggu, 25 Maret 2018.

Polisi Ciduk Pemasok Sajam

Selain SE, polisi juga berhasil mengurai peran pelaku lainnya, yakni AC (19), warga Bumi Ciruas PermaI (BCP), Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang. AC diduga merupakan pembuat dan pemasok senjata tajam yang digunakan para pelaku untuk menyerang rombongan pelajar asal Bogor.

“Yang membuat sajamnya (senjata tajam) saat ini masih kita terus dalami, bagaimana dia mau proses bahan yang digunakan, caranya bagaimana itu, sedang kita dalami. Jika ikut dalam aksi penyerangan, AC bisa dikenakan pasal 55 turut serta membantu,” jelas Komarudin.

Dari tangan AC, petugas berhasil mengamankan barang-bukti tiga senjata tajam jenis celurit serta gerinda yang digunakan pelaku untuk membuat sajam.

“Pengakuan enam pelaku, barang bukti (sajam) dibuang ke sungai. Barang bukti celurit dan lainnya ini yang kita temukan di sekitar TKP,” pungkasnya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...