Tingkatkan Kompetensi ASN, Pemkot Tangerang Gelar Pembinaan Aparatur Kecamatan dan Kelurahan

Date:

Tingkatkan Kompetensi ASN, Pemkot Tangerang Gelar Pembinaan Aparatur Kecamatan dan Kelurahan
Tingkatkan Kompetensi ASN, Pemkot Tangerang Gelar Pembinaan Aparatur Kecamatan dan Kelurahan, Rabu, 4 April 2018. Pembinaan difokuskan pada bidang kesejahteraan masyarakat.(FOTO: Humas Pemkot Tangerang)

Tangerang – Untuk tingkatkan kompetensi aparatur sipil negara atau ASN, Pemkot Tangerang gelar pembinaan aparatur kecamatan dan kelurahan se-Kota Tangerang, Rabu, 4 April 2018. Pembinaan difokuskan pada bidang kesejahteraan masyarakat.

Pjs Wali Kota Tangerang M. Yusuf mengatakan, dalam rangka melancarkan tugas-tugas pemerintahan dan pembangunan, ASN sebagai SDM merupakan sumber daya pembangunan yang utama yang harus terus menerus dibangun kemampuannya secara berkala sebagai pelaksana dan penggerak bagi pembangunan di Kota Tangerang.

“Bagi ASN yang telah aktif harus terus meningkatkan kompetensinya, pengetahuan, keterampilan di bidang pekerjaan, dan tentu sikap perilaku kerja juga tidak boleh ditinggalkan,” kata Yusuf.

“Kompetensi yang harus diperbaharui terus menerus, jangan bosan untuk belajar, agar pelayanan pada masyarakat lebih baik lagi,” sambungnya.

Kondisi kepegawaian saat ini, lanjut Yusuf, selain ASN ada juga Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Kelak PPPK akan menjadi kompetitor bagi ASN.

“Jika undang-undang kepegawaian sudah mengatur mekanisme kerja dan pemberian tunjangan yang layak, maka besar harapan agar ASN di Kota Tangerang agar bekerja lebih baik lagi, menjunjung etos kerja dan jangan lagi jalan di tempat,” tutup Yusuf.

Narasumber pada pembinaan ASN kali ini adalah Kepala Sekretariat Komisi Aparatur Sipil Negara DR. H. Harry Mulya Zein, M.Si; dan Asisten bidang monitoring dan evaluasi KASN DR. H. Irwansyah.(ADVERTORIAL)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related