Menhub Jamin tak Ada Maskapai Naikkan Harga Tiket Melebihi Batas Atas

Date:

Menhub Budi Karya Sumadi
Menhub Budi Karya Sumadi saat berbincang dengan calon penumpang di Bandara Soetta. (Foto: Maya Aulia/Banten Hits)

Tangerang – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menjamin tidak ada maskapai yang menaikkan harga tiket melebihi tarif batas atas yang telah diatur oleh pemerintah.

Hal tersebut disampaikannya saat mengecek persiapan arus mudik di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Minggu (3/6/2018).

BACA JUGA: Bandara Soetta Siapkan 3.500 Extra Flight, Menhub: Kita Batasi

“Kaitan ada tarif yang tinggi itu hoax, tidak ada tarif Jakarta-Surabaya Rp.4juta, itu bohong,” kata Budi saat mengecek kesiapan Bandara Soetta Tangerang menghadapi arus mudik, Minggu (3/6/2018).

Budi menegaskan, tarif tertinggi Jakarta-Surabaya yakni Rp1,3 juta. Hal tersebut masih di bawah tarif tertinggi yang ditetapkan oleh pemerintah.

“Berdasarkan ketentuan tarif Jakarta-Surabaya maksimal Rp1,3 juta, Jadi itu bohong,” tegasnya.

Menhub meminta maskapai untuk sewajarnya menaikkan tarif. Selain itu, ia meminta masyarakat untuk melaporkan apabila ada tarif yang tidak wajar.

“Kepada operator airlines sudah menyatakan berhak melakukan kenaikan tapi dilihat juga jangan sampai batas atas, sanksinya akan kita batalkan penerbangannya,” tandasnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...

Pemindah-tanganan Aset Karantina Hewan Pemkab Tangerang yang Kini Diduga Dikuasai Pengembang Masih Misterius

Berita Tangerang - Proses pemindah-tanganan aset milik Pemkab Tangerang...