400 Jembatan di Pandelang Rusak, Dinas PUPR: Anggaran Minim, Bertahap

Date:

Jembatan Gantung Rusak
Foto Ilustrasi: Kondisi salah jembatan gantung di Lebak/Dok. Banten Hits

Pandeglang – Dari 700 jembatan yang terdapat di Kabupaten Pandeglang, 400 unit di antaranya dalam kondisi rusak. Kerusakan mulai dari rusak ringan, sedang dan berat.

“Triwulan pertama tahun ini kita lakukan perbaikan dan pemeliharaan di 14 titik dan di triwulan kedua direncanakan perbaikan di 16 titik,” kata Kepala UPT Pemeliharaan Jembatan Dinas PUPR Pandeglang Zaenal Huri, Jumat (8/6/2018).

Pada tahun ini kata Zaenal, ditargetkan 50 jembatan rigid dan gantung diperbaiki dengan alokasi anggaran Rp2 miliar.

“Anggaran kita minim, jadi bertahap,” ujarnya.

Perbaikan sambung Zaenal akan dilakukan terhadap jembatan yang memang benar-benar harus segera diperbaiki karena kondisinya yang mengkhawatirkan jika dilalui.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...