Diguyur Hujan, Saluran Irigasi Cipaniis Lebak Ambrol

Date:

SALURAN IRIGASI CIPANIIS LEBAK AMBROL
Kondisi saluran irigasi Cipaniis Lebak yang ambrol setelah diguyur hujan deras.(Banten Hits/ Fariz Abdullah)

Lebak – Saluran irigasi Cipaniis yang berada di Blok Jami Demang, Kampung Cipaniis, Desa Cipanas, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak, ambrol akibat diguyur hujan deras, Selasa, 26 Juni 2018. Akibat kondisi tersebut pengairan menuju perswahan seluas 100 hektar di desa tersebut menjadi terganggu.

Suryadi, petani di Desa Cipanas mengatakan, perbaikan yang dilakukan warga hanya sementara. Supaya tidak kembali rusak di bagian fisik salurannya, warga mengaku sudah mengajukan usulan perbaikannya ke pihak PUPR Lebak.

“Tanah di sekitar saluran irigasi yang ambrol sangat labil. Maka dari itu, bila tidak diperbaiki secara permanen, kami khawatir fisik di saluran irigasi tersebut ambrol lagi,” ujarnya.

Suherman, warga Kampung Cipaniis menambahkan, saat ini hujan deras masih sering terjadi. Bila tidak dilakukan perbaikan yang permanen, dirinya khawatir perbaikan darurat yang dikakukan warga pada pisik saluran yang ambrol akan rusak kembali.

“Ambrolnya fisik saluran irigasi di kampung kami yang sudah dilaporkan, semoga segera mendapatkan penanganan yang cepat dari pihak PUPR,” harapnya.

Menanggapi hal itu, Kepala Bidang Sumber Daya Air pada PUPR Lebak Dade Yan Apriandi mengatakan bila pihaknya sudah mendapatkan laporannya. Bahkan agar bisa segara diperbaiki, pihaknya sudah mengusulkan dananya di APBD perubahan tahun ini.

“Mudah-muduhan usulan dana untuk perbaikannya direalisasikan di APBD perubahan tahun ini,” katanya.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Imbauan KASN untuk Tim Sukses Sekda Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

KASN Tegaskan Sekda Kabupaten Tangerang Dilarang Pendekatan ke Parpol Politik, Ini Aturannya!

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...