Tim Kampanye Jokowi-Ma’ruf Tak Satu Suara soal Kepala Daerah di Banten yang Masuk Struktur

Date:

Kader TMP Taruna Kabupaten Tangerang Dilantik
Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu PDIP Banten Barhum (tengah memegang map) saat pelantikan Kader Taruna Merah Putih Kabupaten Tangerang. (Banten Hits/Maya Aulia)

Tangerang – Ketua Tim Kampanye Jokowi-Ma’ruf di Banten Asep Rahmatullah berkali-kali memastikan tiga kepala daerah di Banten dipastikan masuk struktur tim yang dipimpinnya.

Ketiga kepala daerah yang kerap disuarakan Asep berada dalam struktur tim kampanye, yakni Gubernur Banten Wahidin Halim, Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, dan Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah.

Bahkan, usai acara Bimbingan Teknis Laporan Dana Kampanye Pemilu 2018 di Gedung PDIP Banten, Jalan Lingkar Selatan Ciracas, Kota Serang, Rabu, 19 September 2018, Asep menyebut pihaknya sudah menandatangi surat keputusan (SK) untuk ketua tim kampanye tingkat kota dan kabupaten di Provinsi Banten.

Saat itu, Asep memastikan tiga kepala daerah di Banten, yakni Gubernur Banten Wahidin Halim, Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, dan Bupati Serang Ratu Tatu, menjadi tim penasehat Tim Kampanye Jokowi-Ma’ruf tingkat Provinsi Banten.

BACA JUGA: Asep Rahamatullah Teken SK Tim Kampanye Jokowi-Ma’ruf Tingkat Kota/Kabupaten, Wahidin Halim Tetap Penasihat

Berbeda dengan yang disampaikan Asep, Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu PDIP Banten Barhum malah menyebut belum dapat memastikan siapa Kepala daerah yang masuk dalam tim kampanye Jokowi-Ma’ruf.

Hal tersebut disampaikan Barhum saat diwawancara awak media seusai pelantikan 557 kader Taruna Merah Putih (TMP) Kabupaten Tangerang, Minggu, 23 September 2018.

“Saya pikir saya belum tahu persis, tapi kalau saya sebutkan nanti saya dibilang semena-mena. Tapi pekan ini akan melakukan rakor partai koalisi, di situ baru tahu kepala daerah siapa saja. Kalau sudah ada susunan baru kami sampaikan,” jelas Barhum.(Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Real Count Pilpres 2024 KPU Sudah 50 Persen Lebih, Prabowo-Gibran Makin Kokoh

R Berita Pilpres - Pasangan calon presiden dan wakil presiden...

Update Real Count Pilpres 2024 KPU dan Quick Count 10 Lembaga Survei Per 15 Februari 2024

Berita Pilpres - Posisi pasangan calon presiden dan wakil...

Data Real Count KPU Hampir 40 Persen, Anies-Muhaimin Hanya Unggul di Aceh

Berita Pilpres - Data pada real count Komisi Pemilihan...