Terekam CCTV, Pengemudi Pajero Curi Kotak Amal di Pasar Kemis

Date:

Pengemudi Pajero Sport Curi Kotak Amal
Pengemudi Pajero Sport curi kotak amal di sebuah rumah makan, di daerah Pasar Kemis, Tangerang. (Istimewa)

Tangerang – Aksi pencurian kotak amal di sebuah rumah makan di Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang terekam CCTV.

Pelakunya seorang pria yang mengemudikan Mitsubishi Pajero Sport warna hitam dengan nopol B 1489 KLS. Kejadiannya pada tanggal 18 September 2018 lalu.

“Pagi, waktu warung baru buka. Waktu itu emang karyawan lagi pada sibuk masak,” ujar Euis pemilik rumah makan, Senin (24/9).

Salah satu karyawan yang tengah membereskan tempat duduk dan meja makan menyadari kotak amal untuk yayasan anak yatim hilang dari tempat semula.

Dari rekaman CCTV ujar Euis, setelah memakirkan kendaraannya di depan rumah makan, pria berambut ikal dan mengenakan kaos hitam tersebut mondar-mandir. Melihat kondisi memungkinkan, tersangka lalu masuk dan langsung mengambil kotak amal.

“Terus masuk saat karyawan sibuk di dapur. Sudah saya laporkan ke Polsek Pasar Kemis, termasuk rekaman CCTV saya serahin ke polisi agar ditindaklanjuti,” tuturnya.(Nda)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...