Dugaan Pelanggaran Kampanye, Bawaslu Banten Periksa Adik dan Anak Ratu Atut

Date:

Dugaan Pelanggaran Kampanye, Bawaslu Banten Periksa Adik dan Anak Ratu Atut
Tb. Haerul Jaman saat menjalani pemeriksaan di Bawaslu Banten. Terkait dugaan pelanggaran kampanye, Bawaslu Banten periksa ddik dan anak Ratu Atut.(Banten Hits/ Mahyadi)

Serang – Bawaslu Banten menjadwalkan pemeriksaan terhadap Tb. Haerul Jaman, Caleg DPR RI Partai Golkar dan Anggota DPD RI Andiara Aprilia Hikmat, Rabu, 10 Oktober 2018. Keduanya merupakan keluarga Ratu Atut Chosiyah, mantan gubernur Banten yang kini tengah dibui karena korupsi.

Selain dua keluarga Ratu Atut, Bawaslu Banten juga memeriksa Fahmi Hakim, caleg DPRD Provinsi dapil Kabupaten Serang. Ketiganya diperiksa terkait dugaan pelanggaran kampanye saat menghadiri rapat kerja Cabang (Rakercab) Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Serang.

Wartawan BantenHits.com Mahyadi melaporkan, hingga pukul 13.00 WIB, baru Haerul Jaman yang terlihat tiba di Bawaslu Banten. Jaman merupakan adik Atut. Sementara Andiara yang tak lain anak Atut, juga Fahmi Hakim, belum terlihat.

Ketua Bawaslu Banten Didih M. Sudih mengatakan, pemanggilan ketiganya untuk dimintai klarifikasi. Selain ketiganya, Bawaslu memastikan bakal melakukan terhadap pihak lainnya.

“Secara umum (pemanggilan) sebagai dari klarifikasi ada tiga orang. (Terkait) dugaan melibatkan kepala desa dalam kampanye. (Saat) ini ada tiga orang, (kemungkinan) bisa bertambah. Ini klarifikasi sesuai dengan dugaan awal,” kata Didih saat ditemui di kantornya, Rabu, 10 Oktober 2018.

Menurut Didih, selain tiga orang yang sudah dipanggil, pihaknya merencanakan pemanggilan kepada Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa dan sejumlah pejabat Pemprov Banten.

“Pihak lainnya yang hadir (dalam Rakercab Apdesi) juga dimintai klarifikasi. (Mereka) pejabat negara (yakni) wakil bupati Serang. Para pihak yang terlibat kita panggil, termasuk pejabat eselon II Pemprov Banten juga bisa kita panggil nanti lihat hasil pengembangan ini,” terangnya.

“Pemanggilan ini hasil temuan dan hasil investigasi angota Bawaslu Banten,” sambungnya.(Rus)

TONTON JUGA VIDEONYA:

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ketika Pj Gubernur Harus Hitung Sendiri Uang Santunan untuk 13 Penyelenggara Pemilu di Banten yang Wafat

Berita Banten - Pelaksanaan Pemilu 2024 di Banten berlangsung...

Anggota KPPS di Kadipaten Cilegon Meninggal Dunia Diduga Kelelahan

Berita Cilegon - Santo (23) warga Lingkungan Kadipaten, Kelurahan...

Ramai Nama Baru Kalahkan Suara Mantan Gubernur Banten di Real Count Sementara KPU

Berita Banten - Real count hasil Pemilu 2024 KPU...

Real Count KPU Hampir 50 Persen, Airin Rachmi Diany Caleg DPR RI Paling Digdaya di Banten

Berita Banten - Airin Rachmi Diany menjadi Calon Anggota...