Resmi Menjabat Plt Direktur RSUD dr. Adjidarmo, Virgojanti Benahi Pelayanan

Date:

Plt Direktur RSUD dr. Adjidarmo Virgojanti
Plt Direktur RSUD dr. Adjidarmo Virgojanti.(BantenHits.com/ Fariz Abdullah)

Lebak – Virgojanti resmi menjabat Plt Direktur RSUD dr. Adjidarmo setelah drg. Arief Rahmatullah memutuskan untuk mengundurkan diri pada 1 Januari 2019. Serah terima jabatan dilakukan, Senin, 7 Januari 2019.

Kepada BantenHits.com, Virgo yang juga menjabat sebagai Kepala Bappeda Lebak ini akan melakukan konsolidasi internal untuk menjaga kesinambungan pelayanan terutama yang berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan tahun anggaran 2019.

“Kita lanjutkan beberapa agenda program kerja yang belum selesai untuk lebih memperbaiki kinerja pelayanan RSUD secara menyeluruh,” kata Virgo ketika dihubungi BantenHits.com, Selasa, 8 Januari 2019.

Usai menjabat sebagai Plt, Virgo mengaku akan melaksanakan perbaikan secara bertahap sesuai dengan permasalahan. Pasalnya sejauh ini kinerja RSUD dinilai cukup baik.

“Penataan beberapa hal yang mungkin dianggap belum optimal akan terus dilakukan, sesuai kemampuan dan daya dukung sumberdaya yang dimiliki oleh RSUD,” jelasnya.

Virgo menegaskan, untuk masalah pelayanan perlu kerjasama dan pemahaman semua pihak agar tercipta satu kondisi yang sesuai dengan standar pelayanan.

“Kami mohon kerjasama, dukungan dan pemahaman dari semua pihak agar tercipta satu kondisi yang sama dengan yang kami ingin perbaiki,” pungkasnya.

Sementara direktur non aktif drg Arief Rahmatullah mengucapkan banyak terimakasih kepada jajaran yang telah mau bersinergitas selama masa kepemimpinannya.

“Saya minta semua teman dan jajaran mendukung plt direktur yang baru untuk menjalankan program agar RSUD bisa menjadi rumah sakit yang handal dan terpecaya,” tegasnya.

Untuk diketahui, drg. Arief Rahmatullah resmi melepas dan memberikan jabatan direktur kepada Virgojanti, Senin, 7 Januari 2019 di hadapan Sekda Lebak beserta jajaran. (Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...