Sempat Dikira Kabur saat Bak Truknya Nyangkut JPO di Atas Tol Tangerang KM 23, Ternyata Sopir Kondisinya Seperti Ini

Date:

Bak truk tersangkut JPO di atas Tol Tamgerang. JPO tersebut penghubung Perumnas dan kawasan Lippo Karawaci. (BantenHits.com/ Hendra Wibisana)

Tangerang – Sebuah bak truk tersangkut jembatan penyeberangan orang atau JPO di atas Tol Tangerang – Merak,  persisnya di KM 23, Bencongan, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

Akibat kejadian itu,  JPO yang menjadi jalur alternatif warga menuju kawasan Perumnas dengan Lippo nyaris ambruk. Jembatan masih berdiri karena tertahan bak truk. 

BACA JUGA: Nyangkut JPO di Atas Tol Tangerang-Merak, Posisi Bak Truk Ini Bikin Dilematis

Dalam peristiwa tersebut, pengendara truk Hino bernomor polisi B 7419 TYT yang sebelumnya dikabarkan melarikan diri, ternyata tengah menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Hermina Bitung, Kabupaten Tangerang. Sang sopir mengalami luka saat kejadian.

Hal tersebut dikatakan Kanit 3 PJR Bitung Ipda Giarto saat melakukan pengaturan arus lalulintas di lokasi kejadian bersama petugas Jasamarga.

”Jadi sopir truk ini tidak kabur. Dia dan kepala truk kita temukan di bahu jalan KM 23.800 kira-kira jaraknya 609 meter dari TKP. Jadi yang nyangkut ini casenya  atau tulang truk bawahnya nyangkutnya itu di km 23.200,” ujar Giarto.

Giarto menjelaskan, kecelakaan mobil truk ini terjadi pada pukul 2.30 WIB. Mobil truk tanpa ada muatan ini mengalami kerusakan sehingga nyangkut di JPO yang ada di Tol Tangerang -Bitung.

”Selanjutnya untuk pengemudi sudah kita bawa di RS Hermina Bitung untuk dirawat di sana dan untuk penanganan kecelakaan ini kita serahkan ke (Unit) Laka Tangerang Kota. Kondisi sopir saat ini tadi sudah dicek anggota keadaannya intinya luka ringan dan untuk permasalahan sudah diserahkan ke Tangerang Kota ,” jelasnya.

Giarto menambahakan, untuk mengantisipasi kecelakaan susulan, pihaknya saat kejadian memasang rambu -rambu dengan jarak 200 meter.

“Untuk kemacetan sampai saat ini sampai di km 20 Ambon kurang lebih 3 KM. Evakuasi tadi dari tim teknis jembatan. Kita tidak akan ngomong terkait konstruksi jembatan. Untuk evakuasi selanjutnya masih menunggu pemasangan stagger untuk menyangga jembatan yang nanti nya alat ini kita ambil sebelum dievakuasi akan dipasang stagger kanan dan kiri mengingat kondisi jembatan miring,” ucapnya. (Rus)

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...

Pemindah-tanganan Aset Karantina Hewan Pemkab Tangerang yang Kini Diduga Dikuasai Pengembang Masih Misterius

Berita Tangerang - Proses pemindah-tanganan aset milik Pemkab Tangerang...