Senin, Gubernur Banten Wahidin Halim Diperiksa Bawaslu Kota Tangerang terkait Foto Bilboard bersama Jokowi-Ma’ruf

Date:

Melanggar Aturan, Bawaslu Instruksikan Penurunan Baliho Gubernur Banten dengan Jokowi-Ma'ruf di Depan Mall TangCity
Bilboard Gubernur Banten Wahidin Halim bersama Pasangan Presiden dan Wakil Presiden Jokowi-Ma’ruf di depan Mall TangCity dinyatakan melanggar. (Istimewa)

Tangerang — Bawaslu Kota Tangerang telah melayangkan surat pemanggilan kepada Gubernur Banten Wahidin Halim terkait bilboard dirinya bersama pasangan Capres-Cawapres 01 Jokowi-Ma’ruf.

Ketua Bawaslu Kota Tangerang Agus Muslim mengungkapkan, pihaknya, Jumat, 25 Januari 2019 ini telah melayangkan surat pemanggilan kepada Wahidin Halim. Rencananya Wahidin Halim akan diperiksa Senin, 28 Januari 2019.

“Hari ini surat kita sedang layangkan ke kantor gubernur Banten,” jelas Agus, Jumat, 25 Januari 2019.

Pemeriksaan Gubernur Banten, kata Agus, untuk melengkapi keterangan pihak-pihak yang sudah lebih dulu diperiksa Bawaslu Kota Tangerang.

“Pihak-pihak terkait sudah kita panggil untuk mengklarifikasi mengenai baliho itu. Nanti sebagai terlapor akan kita panggil untuk dimintai keterangannya juga,” terangnya.

Sebelumnya, Bawaslu Kota Tangerang memeriksa Sekretaris Tim Kampanye Daerah atau TKD Jokowi-Ma’ruf Amin Banten yang juga politisi Golkar Bahrul Ulum, Rabu malam, 23 Januari 2019. Bahrul Ulum diperiksa terkait bilboard Gubernur Banten Wahidin Halim dengan Jokowi-Ma’ruf.

BACA JUGA: Politisi Golkar Banten Blak-blakan di Bawaslu, Akui Pasang Bilboard Gubernur Banten dengan Jokowi-Ma’ruf karena WH Ketua Dewan Penasihat TKD

Kepada penyidik Gakkumdu Bawaslu Kota Tangsel, Bahrul Ulum mengakui TKD Ma’ruf Amin memasang billboard bergambar Jokowi-Ma’ruf dengan Gubernur Banten Wahidin Halim. Billboard bergambar WH dengan Jokowi-Ma’ruf dipasang di tiga titik, yakni Jalan Sudirman, tepat di depan Tangcity Mall; di Jalan Burok, Karang Sari; dan Jalan Sitanala, Kota Tangerang.

“Kedatangan kita mengenai klarifikasi baliho salah satu pasangan calon yang mencantumkan foto WH. Itu memang dipasang oleh TKD. Kenapa kita cantumkan nama WH, karena beliau salah satu ketua dewan penasehat TKD. Itu yang kita sampaikan kepada Bawaslu Kota Tangerang mengenai klarifikasi tersebut,” jelasnya.

Reporter: Hendra Wibisana
Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ketika Pj Gubernur Harus Hitung Sendiri Uang Santunan untuk 13 Penyelenggara Pemilu di Banten yang Wafat

Berita Banten - Pelaksanaan Pemilu 2024 di Banten berlangsung...

Anggota KPPS di Kadipaten Cilegon Meninggal Dunia Diduga Kelelahan

Berita Cilegon - Santo (23) warga Lingkungan Kadipaten, Kelurahan...

Ramai Nama Baru Kalahkan Suara Mantan Gubernur Banten di Real Count Sementara KPU

Berita Banten - Real count hasil Pemilu 2024 KPU...

Real Count KPU Hampir 50 Persen, Airin Rachmi Diany Caleg DPR RI Paling Digdaya di Banten

Berita Banten - Airin Rachmi Diany menjadi Calon Anggota...