Resmikan Gedung BPS, Bupati Iti Berharap Peningkatan Kerjasama Penyajian Data

Date:

Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya ketika meninjau gedung kantor BPS Lebak. (Istimewa)
Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya ketika meninjau gedung kantor BPS Lebak. (Istimewa)

Lebak– Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya bersama Inspektur utama Badan Pusat Statistik (BPA) RI meresmikan Gedung Kantor BPS Kabupaten Lebak di Jalan Jenderal Sudirman, Desa Narimbang Mulia, Kecamatan Rangkasbitung, Rabu 30 Januari 2019.

Peresmian gedung yang berdiri di atas lahan seluas 1.590 meter tersebut diharapkan menjadi salah satu motivasi untuk meningkatkan kinerja dan kerjasama dalam penyajian data terhadap masyarakat.

“Penyajian data harus optimal karena di era milenial ini sumber kekayaan bukan lagi emas melainkan data,” kata Iti saat memberikan sambutan pada acara peresmian gedung kantor BPS.

Iti mengaku untuk memaksimalkan pengelolaan data  pemerintah kabupaten Lebak telah mengeluarkan regulasi untuk mendukung pengelolaan data statistik sektoral, yakni Peraturan Bupati Lebak Nomor 59 Tahun 2019 dan membangun portal khusus data statistik sektoral daerah yaitu Lebak Disada ( Lebak Data dan Informasi Statistik Sektoral Daerah ). 

“Saya harap Lebak Disada dapat menjadi tools bersama antara Pemkab Lebak dan BPS Lebak di dalam pengelolaan data statistik sektoral daerah,” ucapnya.

Sementara Inspektur Utama BPS RI, Akhmad Jaelani berharap dengan adanya kantor baru yang didanai APBN Tahun 2018 mampu membawa semangat baru untuk menghasilkan data berkualitas dan terpecaya.

 “Semoga BPS Lebak mampu memberikan layanan prima didalam memenuhi berbagai pemaangku pementingan khususnya di Kabupaten Lebak,” imbuhnya.

Reporter:  Fariz Abdullah
Editor:  Darussalam Jagad Syahdana

 

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...