Guru Asal Lebak Diberangkatkan Kemendikbud RI ke China untuk Tingkatkan Kualitas 

Date:

Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Lebak Wawan Ruswandi.
Kepala Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Lebak Wawan Ruswandi.(Banten Hits.com/ Fariz Abdullah)

Lebak – Direktorat jenderal dan tenaga kependidikan Kementerian pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia atau Kemendikbud RI memberikan kesempatan terhadap guru berprestasi untuk menimba ilmu dan mengikuti pelatihan ke luar negeri. Belanda, Australia dan China merupakan tiga negara yang akan menjadi tempat guru-guru di Indonesia meningkatkan kompetensi dan keprofesian pendidik.

Yani, Guru SMP Negeri 4 Cibadak terpilih untuk mewakili Kabupaten Lebak terbang ke China tepatnya Tianjin International Chinese College agar mengikuti pelatihan yang disiapkan untuk menghadapi revolusi industri 4.0.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lebak Wawan Ruswandi kepada BantenHits.com mengaku bangga terdapat salah satu guru asal Kabupaten Lebak yang dipercaya kementerian untuk mengikuti pelatihan dan peningkatan kompetensi di negara Tirai bambu.

“Yani ini memang guru berprestasi tingkat nasional yang berasal dari Kabupaten Lebak,” kata Wawan, ketika dihubungi melalui telepon selulernya, Jumat 1 Februari 2019.

Menurutnya, Yani yang akan berangkat ke China pada 3 Maret 2019 hingga 23 Maret 2019 bersama dengan 45 guru lainnya se Indonesia merupakan salah satu guru yang berhasil pemenang kegiatan lomba dan apresiasi guru dan tenaga kependidikan yang dilaksanakan oleh direktorat jenderal guru dan tenaga kependidikan dari tahun 2015 – 2018, guru produktif pada SMK Program revitalisasi dan instruktur/fasilitator/guru inti. 

“Alhamdulilah, hampir setiap tahun dari Lebak ada  guru berprestasi Tingkat Nasional tahun ini aja banyak ada guru berdedikasi pengawas berprestasi dan kepala sekolah SD berprestasi,” ujarnya.

Lebih jauh Wawan menjelaskan  program peningkatan kompetensi guru dan tenaga kependidikan ke luar negeri ini bertujuan untuk memberikan tambahan wawasan, pengalaman, dan pendalaman materi bagi pendidik dan tenaga kependidikan yang bermanfaat untuk pengembangan proses pembelajaran di sekolah.

“Ya, kita berharap Yani ini kedepannya bisa menerapkan dan menularkan ilmu yang didapat selama di China sehingga kualitas keprofesian tenaga pendidik di Kabupaten Lebak bisa meningkat dan pelajar yang dicetak bisa berkualitas juga berguna bagi bangsa,” pungkasnya. 

Reporter:  Fariz Abdullah

Editor:  Darussalam Jagad syahdana

 

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...

Sepanjang 3-15 April 2024, Jumlah Penumpang di Terminal Poris Plawad Mencapai 1.000 Orang Per Hari

Berita Tangerang - Sepanjang 3-15 April 2024 atau selama...