Viral Video Pria Hancurkan Motornya Saat Ditilang Polisi di Pasar Modern BSD

Date:

Pengendara Honda Scoopy rusak motornya
Pengendara Honda Scoopy rusak motornya sendiri di hadapan petugas yang menilangnya. (Screen capture/ Facebook)

Tangsel – Seorang pria pengendara Honda Scoopy B 6359 GLW nekat merusak sepeda motor yang ia kendarai di hadapan petugas polisi lalu lintas yang menilangnya. Aksi pria tersebut viral di media sosial. 

Aksi tak terpuji ini diduga terjadi di sekitar Pasar Modern BSD, Kota Tangsel, Kamis, 7 Februari 2019.

Dalam video tersebut, pria berkaos putih yang belum diketahui identitasnya itu mengamuk dan merusak motornya sendiri, lantaran tidak terima kena tilang oleh petugas kepolisian yang menilangnya.

Pria tersebut mempreteli satu per satu body motor dengan cara mematahkannya menggunakan tangan.

Selain itu pria yang didampingi oleh seorang wanita berkaos hitam membanting motornya hingga remuk. Sementara teman wanitanya hanya bisa menangis melihat kelakuan pria tersebut.

“Udah yang (sayang), udah,” pinta wanita itu sambil merengek.

Meski pria itu menunjukan sikap arogansinya, namun pihak Kepolisan tidak menggubrisnya. Petugas yang mengadakan razia di BSD City, Kota Tangerang Selatan, Kamis, 7 Februari 2019 itu tetap terlihat tenang dan mencatat surat tilang kepada pria tersebut.

Reporter:  Engkos Kosasih
Editor:  Darussalam Jagad Syahdana

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related