Lebak – Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya kembali bereaksi setelah nama dan fotonya terdaftar sebagai salah satu akun pada game Hago.
Id game dengan nomor 35868366 ini memajang foto Bupati Lebak dengan nama Iti Octavia Jayabaya. Bahkan pada kolom keterangan tertulis profesi “Bupati Kabupaten Lebak periode 2014-2019”.
Bupati yang sempat viral karena aksi marah-marahnya di kawasan Baduy ini bereaksi setelah screenshot akun game Hago beredar dan sampai kepada ponsel pribadinya.
Melalui akun @Viajayabaya, Iti membuat klarifikasi bahwa foto dan namanya telah dicatut oleh oknum tidak bertanggung jawab.
Namun, reaksi bupati yang baru saja dilantik untuk periode 2019-2024 ini terkesan lebih santai, dibandingkan saat mengetahui taman yang dirusak oleh sebuah bangunan di kawasan Baduy.
“Bismillahirahmanirahim. Assalamualaikum wargaku tercinta, td ada yg kirim screen game “Hago” ke saya, perlu saya klarifikasi kl ini bukan saya, saya rasa perlu untuk klarifikasi khawatif disalah gunakan pihak yg tidak bertanggungjawab. Sebagai peringatan untuk pengguna game yang meng-atasnamakan saya, saya beri waktu untuk menghapus/mengganti foto, nama, dll yg bersangkutan dgn saya di game tsb. Nuhun,” tulis Iti, Sabtu, 9 Februari 2019.
Postingan itu pun langsung dibanjiri like dan komentar netizen.
“Yg kirim screen game Hago segera hapus, klu tidak kami akan gunakan hak hukum kami,” tulis akun diskominfolebak.
“Sudah punya fans garis keras ternyata ibu,” tulis fajrin.rh.
“Sepertinya kurang sehat orangnya bu. Usut tuntas bu. Ditunggu video klarifikasi permintaan maafnya,” tulis akun khe_chez88.
Reporter: Fariz Abdullah
Editor: Darussalam Jagad Syahdana