Anak Lansia Sakit yang Ditandu Sarung dan Bambu di Banten Sakit Hati Videonya Disebut Ma’ruf Amin Hoaks

Date:

Lansia sakit ditandu
Ahmad Tholib, lansia sakit warga Desa Sindangresmi ditandu menggunakan sarung dan bambu ke Puskesmas Sindangresmi, Kabupaten Pandeglang, Sabtu, 2 Maret 2019.(Istimewa)

Pandeglang – Rifa’i, anak pertama Ahmad Tholib (70), lansia yang ditandu menggunakan sarung dan bambu, mengaku sakit hati dengan pernyataan calon wakil presiden nomor urut 01 Ma’ruf Amin yang menyebut video viral saat bapaknya ditandu menuju puskesmas hoaks.

“Waduh, bagaimana kalau abah (Ahmad Tholib) denger. Saya saja sebagai anaknya sakit hati. Itu kan ada video dan foto-fotonya dari  awal perjalanan sampai puskesmas (ada), masa dituduh hoaks sih,” kata Rifa’i saat dihubungi BantenHits.com, Minggu malam, 3 Maret 2019.

Senada dengan Rifa’i, Muhadin warga yang mendampingi Ahmad Tholib untuk dapat perawatan, mengaku sakit hati dengan pernyataan Ma’ruf.

“Subhanallah, hal nyata dituduh hoaks. Ngeri,” ujarnya singkat.

Namun, meski sakit hati dengan ucapan Ma’ruf Amin, Muhadin memilih untuk bersabar dan tak akan menempuh sikap apapun.

Sebelumnya, video Ahmad Tholib (70) warga Kampung Lebak Jeruk, Desa Sindangresmi, Kecamatan Sindangresmi, Kabupaten Pandeglang, yang terpaksa harus ditandu oleh anak dan saudaranya menuju Puskesmas Sindangresmi menggunakan sarung dan bambu membuat heboh dunia maya.

Video tersebut semakin menjadi perbincangan setelah diunggah oleh akun twitter Juru Bicara Badan Pemenangan Pemilu (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Juga: Videonya Viral saat Ditandu Sarung dan Bambu, Terungkap Ternyata Lansia di Banten Itu Tak Makan Seminggu karena Miskin

Namun, cawapres nomor 01 Ma’ruf Amin membantah fakta tersebut. Menurutnya, cuitan juru bicara Badan Pemenangan Nasional atau BPN Prabowo-Sandi tidak betul alias hoaks. Bahkan, ia juga menyebut sosok Dahnil tidak mengenal Kabupaten Pandeglang bahkan Provinsi Banten.

Baca Juga: Ma’ruf Amin Sebut Cuitan Jubir BPN Prabowo soal Lansia Sakit Ditandu Pake Sarung dan Bambu Hoaks

“Itu tidak betul. Di sana kan ada bupati bahkan sekarang lagi dibikin jalan tol dari Serang menuju Panimbang dan banyak fasilitas yang diberikan,” kata Ma’ruf Amin saat kepada awak media saat kunjungan di Kota Serang, Minggu 3 Maret 2019.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ketika Pj Gubernur Harus Hitung Sendiri Uang Santunan untuk 13 Penyelenggara Pemilu di Banten yang Wafat

Berita Banten - Pelaksanaan Pemilu 2024 di Banten berlangsung...

Anggota KPPS di Kadipaten Cilegon Meninggal Dunia Diduga Kelelahan

Berita Cilegon - Santo (23) warga Lingkungan Kadipaten, Kelurahan...

Ramai Nama Baru Kalahkan Suara Mantan Gubernur Banten di Real Count Sementara KPU

Berita Banten - Real count hasil Pemilu 2024 KPU...

Real Count KPU Hampir 50 Persen, Airin Rachmi Diany Caleg DPR RI Paling Digdaya di Banten

Berita Banten - Airin Rachmi Diany menjadi Calon Anggota...