Jelang Debat Cawapres, BPN Sebut Sandiaga Uno Akan Santai Hadapi Ma’ruf Amin

Date:

Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Yandri Susanto
Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional atau BPN Yandri Susanto menyebut Banten masih lumbung suara Prabowo. Hal tersebut melihat 10 ribu relawan dari target 6 ribu relawan hadiri apel akbar tanpa dibayar. (BantenHits.com/ Maryadi)

Serang- Menjelang debat Capres putaran ke tiga yang akan diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum atau KPU RI pada 17 Maret 2019 mendatang, Badan Pemenangan Nasional atau BPN Prabowo-Sandi angkat bicara. 

Wakil Ketua BPN Prabowo-Sandi Yandri Susanto menilai pada debat yang akan diikuti Calon wakil Presiden dari kedua kubu ini, Sandiaga Uno akan tampil lebih santai dan memaparkan program-program yang sudah disiapkan pasangan nomor urut 02.

“Bang Sandi orangnya santai dan insyallah tidak akan menyerang pak kyai Ma’ruf karena dia sangat hormat,” kata Yandri kepada awak mediasi acara Apel Akbar di GOR Maulana Yusuf Kota Saya, Minggu 10 Maret 2019.

Baca Juga: Tak Digerakkan dengan Iming-iming Uang, Ribuan Relawan Hadiri Apel Akbar Bukti Banten Masih Lumbung Prabowo-Sandi

Menurut Yandri, meski didebat putaran kedua pasangan calon nomor urut 01 menyerang pasangan calon nomor urut 02 dengan persoalan kepemilikan tanah Prabowo Subianto, hal tersebut tidak akan membuat pasangan yang diusung partai Gerindra, Demokrat, PAN dan PKS ini tersulut dan menyerang balik calon petahana.

Justru, sambung Yandri, di debat putaran ketiga ini Paslon nomor urut 02 akan memanfaatkannya untuk memaparkan progra-program.

“Dia (Sandiaga-red) akan sampaikan bagaimana program Prabowo-sandi itu buat rakyat benar benar menyentuh bukan sekedar janji dan bukan memberikan harapan kepada masyarakat tapi ini benar-benar mengakar,” pungkasnya.

Untuk diketahui, KPU RI akan melaksanakan debat Capres Putaran ke 3 dengan menghadirkan kedua Cawapres dari kedua kubu, Minggu, 17 Maret 2019. 

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Ketika Pj Gubernur Harus Hitung Sendiri Uang Santunan untuk 13 Penyelenggara Pemilu di Banten yang Wafat

Berita Banten - Pelaksanaan Pemilu 2024 di Banten berlangsung...

Anggota KPPS di Kadipaten Cilegon Meninggal Dunia Diduga Kelelahan

Berita Cilegon - Santo (23) warga Lingkungan Kadipaten, Kelurahan...

Ramai Nama Baru Kalahkan Suara Mantan Gubernur Banten di Real Count Sementara KPU

Berita Banten - Real count hasil Pemilu 2024 KPU...

Real Count KPU Hampir 50 Persen, Airin Rachmi Diany Caleg DPR RI Paling Digdaya di Banten

Berita Banten - Airin Rachmi Diany menjadi Calon Anggota...