Pasang Harga Murah, OPM Pemkab Lebak di Cibadak Diserbu Warga

Date:

IMG 20190510 WA0003
Warga ketika antre di Operasi Pasar Murah atau OPM di desa Asem, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak. (Istimewa).

Lebak- Pemerintah Kabupaten Lebak melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) menggelar Operasi Pasar Murah atau OPM di desa Asem, Kecamatan Cibadak, Jumat, 10 Mei 2019.

Tujuannya, untuk menstabilkan harga sembilan bahan pokok (sembako) selama bulan ramdan yang cenderung naik karena meningkatnya permintaan pasar.

Pantauan dilapangan, sejak pagi setelah dibuka, masyarakat silih berganti membeli komoditas di pasar murah. Sejumlah komoditas utama kebutuhan sehar-hari yang ditawarkan habis diserbu warga. Mereka memburu beras, minyak goreng, tepung, gula pasir.

Kasie Pengembangan Usaha Perdagangan Disperindag Kabupaten Lebak, Agus Reza mengatakan produk yang dijual pada Operasi Pasar Murah kali tentunya memiliki harga dibawah harga pasar dengan kualitas yang tidak kalah bagus.

“Kalau saat ini hanya beras, minyak goreng, tepung, gula pasir,”kata Agus kepada awak media.

Agus mengaku dalam waktu dekat juga akan kembalu melaksanakan gebyar pasar murah di Alun-alun Rangkasbitung dengan menyediakan daging, bawang merah, bawang putih. 

Belum lagi, sambung Agus Disperindag akan menggandemg ritel-ritel yang berada di Kabupaten Lebak mulai dari Giant, Alfa, Indomart serta Bulog.

“Kalau masalah harga jelas kita dibawah harga pasar seperti minyak goreng kita hargai Rp 9000, sedangkan HET seharga Rp 12500, terus untuk harga gula pasir dijual seharga 10.000, tepung terigu dijual seharga Rp 5000, dan harga beras kita jual Rp 30.000 per bungkus yang isinya 5Kg,”bebernya.

Sementara itu, Sandi Sudrajat (33) warga Desa Asem, mengaku sangat terbantu dengan adanya pasar murah yang diadakan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Lebak ini. Terlebih harga bahan pangan yang dijual lebih murah dibandingkan dengan harga pasaran.

“Lebih murah pak, lumayan bisa menghemat uang belanja jadinya. Saya sangat berharap kegiatan seperti ini kembali digelar dan produk yang dijualnya lebih lengkap lagi,”imbuhnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Ada 7.000 Koperasi di Banten, Jika Semuanya Masuk ke UMKM Maka Ekonomi Naik Signifikan

Berita Banten - Saat ini terdapat sekitar 7.000 koperasi...

55 Tahun PT Pertamina Trans Kontinental, Agresif Go Global dan Komitmen pada Bisnis Berkelanjutan

Berita Jakarta - Berbagai pencapaian sukses digapai PT Pertamina...

Produk Unggulan Banten ‘Mejeng’ di MTQ Nasional Expo Kalimantan Timur

Berita Banten - Produk unggulan Banten sukses dipamerkan Pemerintah...