Daftar Penerima Kartu Sejahtera di Pandeglang Masih Pakai Data Jadul

Date:

Ilustrasi Kartu Sejahtera. (Google.com)

Pandeglang – Sekitar 98.064 Ribu Kepala Keluarga (KK) di 339 Desa dan Kelurahan yang ada di Kabupaten Pandeglang akan segera menerima kartu keluarga sejahtera (KKS).

Kepala Dinas Sosial Tati Swagiharti mengatakan, KKS ini untuk dipergunakan Pembelanjaan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang nominalnya setiap Keluarga penerima manfaat (KPM) mencapai Rp 110.000 setiap satu bulan.

“Bantuannya non tunai melalui ATM e-Walet, kartu ini akan digesek dimesin edisi di agen yang difasilitasi oleh bank BNI dan BTN, setelah itu masyarakat bisa menukar struk itu dengan beras dan telur seharga Rp 110.000,” katanya, Kamis 13 Juni 2019.

Dari 35 Kecamatan se- Kabupaten Pandeglang kurang lebih baru ada 218 agen elektronik Warung (e-Warung) yang sudah terverifikasi, oleh sebab itu kata Tati akan terus dilakukan inventarisasi.

“Dari 280 baru 218 yang terverifikasi berdasarkan ajuan dari pihak Kecamatan, Bank, Bolog dan rumah pangan kita, intinya yang sudah bermitra dengan pihak bank,” ujarnya.

Sementara penetapan data 98.064 KK keluarga penerima manfaat (KPM) yang bakal menerima kartu tersebut masih menggunakan basis data terpadu 2015 dari Badan Pusat Statistik (BPS). Dia mengaku, data tersebut perlu dimutakhirkan karena hawatir tidak valid.

“Mungkin saja saat ini sudah ada yang berganti status, tapi saat ini pihak pusat (Kementrian Sosial) masih memakai data tersebut. Dan KK miskin yang terdata pada 2015 jumlahnya 103.300 orang, yang saat ini menerima baru 98.064,” jelasnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...

Pemindah-tanganan Aset Karantina Hewan Pemkab Tangerang yang Kini Diduga Dikuasai Pengembang Masih Misterius

Berita Tangerang - Proses pemindah-tanganan aset milik Pemkab Tangerang...