Pelajar SMAN 3 Rangkasbitung Raih Juara di Pentas PAI Banten

Date:

Pelajar SMAN 3 Rangkasbitung saat foto bersama usai tampil dalam acara pentas PAI Kemenag Banten. (Istimewa).

Lebak- SMA Negeri (SMAN) 3 Rangkasbitung kembali menorehkan prestasi di tanah jawara. Sekolah dengan segudang prestasi membanggakan ini berhasil menjadi juara pada Pentas Pendidikan Agama Islam (PAI) tingkat Provinsi Banten.

Ya, sekolah yang dikomandoi Ucu Lena Murtadewi ini meraih juara ke dua pada lomba Pentas PAI kategori seni nasyid.

“Alhamdulillah kita bisa meraih juara dua dalam lomba pentas PAI kemenag Banten,”kata Ucu kepada BantenHits, Rabu, 4 September 2019.

Ucu mengaku bangga memiliki banyak peserta didik berprestasi dan mampu mengharumkan nama sekolah bahkan nama daerah. Belakangan ini SMAN 3 Rangkasbitung juga berhasil meraih juara pada Lomba Cerdas Cermat (LCC) Perkoperasian tingkat Banten hingga kejuaraan bergengsi lainnya di tingkat nasional.

“Bangga punya siswa yang mempunyai semangat juang untuk berprestasi. Namun walaupun demikian kita berharap mereka tetap menjadi siswa yang tawadu,”tuturnya.

Sementara Kepala Bidang Pakis Kanwio Banten, Encep Saprudin Muhyi mengatakan pentas PAI Banten merupakan  agenda dua tahunan untuk mengembangkan kemampuan peserta didik dalam bidang kreatifitas dan seni pendidikan agama Islam. Even ini akan menjadi ajang kompetisi bagi peserta terbaik perwakilan Kabupaten Kota se- Banten.

“Saya mengapreasiasi Kepada Kemenag Kabupaten Kota yang telah menyelanggarakan secara berjenjang di daerah masing-masing dengan sangat baik,”kata Encep seperti dilansir banten.kemenag.id.

Mantan Kepala Kemenag Kabupaten Lebak ini berharap Pentas PAI dapat menjadi motivasi kepada peserta didik agar lebih bergairah dalam mempelajari dan mencintai pelajaran PAI. 

“Selain itu, Pentas PAI diharapkan juga dapat menumbuhkan minat, bakat dan kreativitas di bidang keterampilan dan seni PAI,”imbuhnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Imbauan KASN untuk Tim Sukses Sekda Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

KASN Tegaskan Sekda Kabupaten Tangerang Dilarang Pendekatan ke Parpol Politik, Ini Aturannya!

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...