Dua Pelajar di Pandeglang Terlibat Peredaran Ganja, Siapa Dalangnya?

Date:

Pelajar SMK Negeri di Kota Tangerang Hisap Ganja Sintetis
Foto ilustrasi: Dua pelajar SMKN 2 Kota Tangerang yang teler setelah menghisap ganja sintetis di samping Gedung KNPI Kota Tangerang.(Dok.Banten Hits)

Pandeglang – Satresnarkoba Polres Pandeglang mengamankan dua pelajar di Pandeglang yang terlibat penyalahgunaan narkotika jenis ganja di wilayah Kecamatan Cisata, Pandeglang. Kedua orang berinisial AH (18) dan RAR (18) saat Ini masih duduk di bangku SMA.

Kasatresnarkoba Polres Pandeglang, Iptu David A Kusuma mengatakan, penangkapan kedua orang tersebut berdasar laporan dari masyarakat yang menyebutkan, ada peredaran barang haram di wilayah Kecamatan Cisata.

“Saat dilakukan penggerebekan, para pelaku mengetahui keberadaan Polisi dan melarikan diri,” kata David melalui keterangan tertulis yang diterima BantenHits.com, Minggu, 8 September 2019.

Namun, salah seorang warga yang berhasil menangkap langsung menyerahkan AH yang saat itu masih berada tidak jauh dari lokasi penggerebekan. Setelah itu, polisi juga mengamankan RAR. Saat di introgasi, AH dan RAR mengakui perbuatannya.

“Ganja tersebut AH simpan di pinggir rumah salah seorang tersangka yang saat ini masih DPO (Daftar Pencarian Orang),” ujarnya.

Dari penggerebekan itu, polisi mengamankan sejumlah barang bukti seperti 26 bungkus paket ganja, tiga buah handphone dan satu unit kendaraan roda dua.

Polisi juga masih melakukan pengejaran terhadap 4 tersangka lain yang masih DPO, seperti WD, EK, A, D dan ER.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Jumat Curhat Polda Metro Jaya di Legok; Cara Humanis Polsek Legok Ciptakan Kamtibmas dan Dekatkan Diri ke Warga

Berita Tangerang - Kejahatan jalanan dan kenakalan remaja menjadi...

Respons Aduan Warga, KASN Lakukan Analisa dan Akan Minta Klarifikasi Sekda Kabupaten Tangerang

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sekda Kabupaten Tangerang Dilaporkan Warga Sukamulya ke KASN terkait Dugaan Pelanggaran Etik ASN

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Digugat Warga dan ‘Diminta’ Pengembang, Bagaimana Nasib 24 Aset Milik Pemkab Tangerang Sekarang?

Berita Tangerang - Sedikitnya 24 aset Pemkab Tangerang saat...