Miris! 50 Pelajar Anak Usia Dini di Pandeglang Belajar di Gudang Gara-gara Ruang Belajar Ambruk

Date:

Salah satu dari tiga ruang belajat TK dan Paud Izul Qur’an Pandeglang yang ambruk. (BantenHits.com/Engkos Kosasih).

Pandeglang – Tiga ruang kelas milik TK dan Paud Izul Qur’an di Kampung Cihasem, Desa Kupa Handap, Kecamatan Mandalawangi ambruk, Sabtu, 19 Oktober 2019. Kejadian itu terjadi sekitar pukul 04:00 WIB.

Ketua Yayasan pada TK dan Paud Izul Qur’an, Diana Fitria mengatakan bangunan tersebut sudah lama tidak layak untuk di pakai. Sehingga sebelum ambruk, pihak yayasan sempat mengevakuasi barang-barang yang ada di ruangan tersebut.

“Kondisi fisik bangunan sudah tidak layak digunakan, atap sudah keropos, memang sudah harus di perbaiki,” Kata Diana kepada Bantenhits, Selasa, 22 Oktober 2019.

Akibat ambruknya TK tersebut, Diana mengungkapkan sekitar 50 pelajar harus belajar di gudang yayasan dan 1 ruangan kober Paud. Namun, Ia sendiri mengaku khawatir ruangan paud yang dijadikan belajar turut ambruk lantaran kondisinya sudah tidak layak.

“Cuma tiga ruangan yang roboh, dua ruangan seperti ruangan Kober Paud dan belum roboh, tetapi kondisinya juga mengkhawatirkan,” ujarnya.

Diana mengaku yayasan sudah beberapa kali mengajukan rehab berat TK yang dibangun pada 2003 ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Pandeglang. Namun, rehab yang diharapkan tak kunjung terealisasi.

“Selama berdiri belum pernah di rehab berat. Padahal kami sudah sering mengajukan, setelah ambruk ini kami harap ada bantuan dari Pemerintah, karena kasian anak-anak belajarnya,” tandasnya.

Editor: Fariz Abdullah

Author

  • Engkos Kosasih

    Memulai karir jurnalistik di BantenHits.com sejak 2016. Pria kelahiran Kabupaten Pandeglang ini memiliki kecenderungan terhadap aktivitas sosial dan lingkungan hidup.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dua Parpol Pemilik Suara Besar di Banten Gelar Pertemuan Tertutup, Isyarat Koalisi Mencuat

Berita Banten - Partai Golkar dan Partai Gerindra yang...

Arahan Presiden Jokowi dalam Rakernas Kesehatan Nasional di Kabupaten Tangerang

Berita Banten - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri sekaligus...

Pemindah-tanganan Aset Karantina Hewan Pemkab Tangerang yang Kini Diduga Dikuasai Pengembang Masih Misterius

Berita Tangerang - Proses pemindah-tanganan aset milik Pemkab Tangerang...