LBV Sumbang 60 APD untuk Petugas Pemakaman Pasien Covid-19 di Kabupaten Tangerang

Date:

Ketua Umum LBV Moh Soni saat menyerahkan bantuan APD untuk petugas pemakaman di Kabupaten Tangerang. (BantenHits.com/Hendra Wibisana)

Tangerang- Laksana Benteng Viola atau LBV membagikan 60 Alat Pelindung Diri (APD) untuk petugas pemakaman pasien Covid-19 di Kabupaten Tangerang, Kamis, 14 Mei 2020. Penyerahan diberikan langsung oleh Ketua Umum LBV Moh Soni kepada Dinas Perumahan, Permukiman dan Pemakaman Kabupaten Tangerang di Tigaraksa.

“Ini sebagai bentuk kepedulian kami saat pandemi Covid-19 dan tergerak ikut berkontribusi menanggulanginya,”kata Soni.

Menurutnya, para pendukung Persita Tangerang ini sepakat untuk berkontribusi dalam melawan Corona di Kabupaten Tangerang.

Mereka menilai para petugas pemakaman ini menjadi salah satu kategori yang termasuk dalam golongan rentan tertulat Covid-19 setelah tenaga medis.

“Mudah-mudahan ADP yang kita distribusikan bisa membantu dalam penanganan Covid-19” ucapanya.

Soni menambahkan, LBV akan terus berkomitmen akan memberikan bantuan-bantuan serupa ini di waktu mendatabg. Terutama dalam situasi PSBB yang tengah diberlakukan di Kabupaten Tangerang untuk penanggulangan virus corona.

Sementara, Sejumlah staf Dinas Perumahan, Permukiman dan Pemakaman Kabupaten Tangerang yang menerima bantuan ini mengaku berterimakasih atas kepedulian dari para supporter tim sepakbola Pendekar Cisadane itu.

“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Tangerang mengucapkan terimakasih,” ujar salah satu staf.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related