Berhemat di Tengah Pandemi Corona Ala Wakil Rakyat Lebak; Manfaatkan Pekarangan Rumah sampai Beli Produk Lokal

Date:

IMG 20200614 WA0051
Anggota DPRD Lebak F-PKS Dian Wahyudi saat membeli produk dari tenai lokal. (Istimewa)

Lebak- Disadari atau tidak, pagebluk virus corona memengaruhi perekonomian, tak hanya skala besar, namun juga skala rumah tangga.

Dengan adanya kebijakan untuk tetap tinggal di rumah, pola belanja, penghasilan, hingga transaksi mengalami perubahan.

Oleh karena itu, sebaiknya bagi sobat hits dapat mengelola keuangan dengan baik di tengah virus corona. Berhematlah sebisa mungkin.

Anggota DPRD Lebak, Dian Wahyudi memiliki trik tersendiri berhemat di tengah Pandemi Corona. Bahkan, cara politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini diklaim dapat membangkitkan ekonomi masyarakat lokal.

Kepada BantenHits, Dian mengaku mulai memanfaatkan pekarangan rumah untuk bercocok tanam. Tumbuhan yang ditanaman yang bersinggungan langsung dengan kebutuhan dapur seperti Cabai, Jahe, Kunyit, Sereh dan buah-buahan lainnya seperti Mangga dan Jambu.

“Minimal untuk kebutuhan dapur kita tidak usah membeli, cukup hasil dari pekarangan rumah, sedikitnya dapat mengurangi pengeluaran di masa pandemi covid 19 ini,”kata Dian di Rangkasbitung, Selasa, 16 Juni 2020.

Selain itu, Ketua DPD PKS Lebak ini juga telah menggalakan program bela dan beli hasil pertanian kelompok tani lokal.

Cara itu, menurut Dian dapat membangkitkan gairah perekonomian masyarakat yang belakangan ini kesulitan untuk memasarkan produk.

“Kemarin saya membeli hasil tani Gapoktan Sajira pimpinan ka Suherman di kecamatan Sajira, berupa labu madu, kukuk, kacang panjang, agar mereka dapat terus bertani dan berinovasi,”tuturnya.

“Selain harganya miring, para petani juga terbantu untuk penjualan produk dan kembali bertanam,”tambahnya.

Karenanya, anggota legislatif yang hobi menulis ini mengajak dan mendorog masyarakat untuk menggalakan gerakan menanam dan beli hasil petani lokal.

Editor: Fariz Abdullah

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Bantenhits.com di Saluran WhatsApp dengan klik Bantenhits dan Grup Telegram "Bantenhits.com Berita Terkini" Klik link ini.

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Momen di Tribun Penonton Ketika Faldo Maldini Jadi Saksi Persikota Libas Bekasi FC

Berita Tangerang -  Persikota sukses menunjukkan keperkasaannya di Stadion...

Andri: Basket Bukan Hanya soal Prestasi tapi Bagaimana Tumbuh Kembang Anak

Berita Tangerang - Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi)...

Produk Unggulan Banten ‘Mejeng’ di MTQ Nasional Expo Kalimantan Timur

Berita Banten - Produk unggulan Banten sukses dipamerkan Pemerintah...