Heboh! Mayat Pria Membusuk Ditemukan di Pulau Tunda

Date:

Basarnas Banten saat mengevakuasi mayat di Pulau Tunda. (Istimewa)

Serang – Mayat pria tanpa identitas ditemukan membusuk di Dermaga Kampung Barat Pulau Tunda, Desa Wargasara, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang, Selasa 18 Agustus 2020 pukul 12.40 WIB.

Humas Basarnas Banten, Sito Warsito mengatakan, mayat pria itu ditemukan dalam keadaan tengkurap. Saat ditemukan tak ada identitas yang menempel di sekitar tubuh korban, ditambah kondisi mayat sudah membusuk sehingga sulit untuk dikenali.

“Kondisi mayat sudah membusuk, sulit untuk dikenali,” ucap Sito.

Sito menjelaskan, mayat tersebut hanya memakai kaos loreng, mirip pakaian TNI, celana pendek hitam, rambut panjang warna hitam serta memakai cincin ditangan kiri.

Saat ini mayat tersebut sudah dievakuasi oleh Tim Basarnas Banten dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Dr Drajad Prawiranegara (RSDP) Serang, dengan menggunakan Alar Pelindung Diri (APD) Covid-19.

“Mayat sudah dievakuasi, kami juga menggunakan APD. Saat ini sedang menuju RS Serang,” pungkasnya.

Editor: Fariz Abdullah

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Dear, Pemkab dan Pemkot Se-Banten! Pj Gubernur Bilang Jangan Ragu Tempatkan RKUD di Bank Banten

Berita Banten - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan Pemerintah Kota...

KASN Tegaskan Sekda Kabupaten Tangerang Dilarang Pendekatan ke Parpol Politik, Ini Aturannya!

Berita Tangerang - Sekretaris Daerah atau Sekda Kabupaten Tangerang,...

Seleksi Anggota PPK untuk Pilkada Kota Tangerang 2024 Digelar 23-29 April

Berita Tangerang - Seleksi Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan atau...

Generasi Muda Banten, Ayo Bertani! Sektor Pertanian Punya Potensi Menjanjikan Loh

Berita Banten - Sektor pertanian di Banten memiliki potensi...