Ada Warga Sakit di Kabupaten Serang Diangkut Losbak, Pandji Janji Beri 100 Ambulans untuk Desa

Date:

Ratu Tatu Chasanah saat memberikan keterangan pers usai menjalani pemeriksaan kesehatan tingkat pertama. (BantenHits.com/Mahyadi)

Serang – Sektor kesehatan menjadi salah satu fokus program yang akan dilanjutkan pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati Serang, nomor urut 1 Ratu Tatu Chasanah – Pandji Tirtayasa (Tatu-Pandji).

Jika terpilih nanti, Tatu-Pandji berkomitmen akan meningkatkan sarana kesehatan, salah satunya memberikan bantuan berupa 100 unit mobil ambulance di desa. Calon petahana itu menilai kesehatan sama pentingnya di samping sektor infrastruktur dan pendidikan.

Calon Wakil Bupati (Cawabup) Serang nomor urut 1, Pandji Tirtayasa menuturkan, pada 2018, Kabupaten Serang dikejutkan dengan pemberitaan salah satu warga sakit yang terpaksa menggunakan mobil bak terbuka untuk dibawa ke rumah sakit.

Atas dasar itu, dirinya bersama Tatu langsung membuat program bantuan ambulans desa.

“Ini sangat miris, saya dan Ibu Tatu menangis mendengarnya. Tapi karena itu juga jadi pelecut kami berdua untuk mengalokasikan anggaran di 2019 untuk bantuan ambulans sebanyak 100 unit,” kata Pandji saat berkampanye di Kecamatan Petir, Kabupaten Serang, belum lama ini.

Pandji mengakui, jika bantuan ambulance desa itu belum merata. Meski demikian, pasangan Tatu-Pandji berjanji jika terpilih kembali, pada 2021 seluruh desa di Kabupaten Serang akan memiliki ambulans.

“Tentunya dari 326 desa yang ada belum semua dapat ambulans. Baru 100 unit di 100 desa. Tapi saya dan Ibu Tatu berjanji pada 2021 akan kita anggarkan lagi biar semua desa dapat ambulance,” ungkapnya.

Pandji aturan KPU yang harus membatasi pertemuan di masa pandemi dengan jumlah maksimal massa hanya 50 orang, akan diterapkan selama masa kampanye.

“Kita lakukan (Aturan KPU tersebut, red). Kita juga harus memakai masker, mencuci tangam dan selalu menjaga jarak,” ujarnya.

Hal itu, lanjut Pandji, agar seluruh kader-kader terpilih dan pendukung pasangan Tatu-Pandji tidak terpapar Covid-19.

“Ini demi keselamatan kita. Makanya kita memutus mata rantai Covid-19. Dan kami pastikan kampanye yang dilakukan Tatu-Pandji selalu taat aturan,” pungkasnya.

Editor : Engkos Kosasih

Author

  • Mursyid Arifin

    Pria kelahiran Cihara, Kabupaten Lebak ini, dikenal aktif berorganisasi. Sejak sekolah hingga kuliah, jabatan strategis dalam organisasi pernah diembannya. Mursyid dikenal memiliki daya juang dan dedikasi tinggi dalam pekerjaannya.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Imbauan KASN untuk Tim Sukses Sekda Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid

Berita Tangerang - Komisi Aparatur Sipil Negara atau KASN...

Sachrudin Yakin Si Bayi Ajaib Akan Kembali ke Masa Kejayaannya

Berita Tangerang - Kerinduan warga Kota Tangerang kepada Persikota...

Dear, Pemkab dan Pemkot Se-Banten! Pj Gubernur Bilang Jangan Ragu Tempatkan RKUD di Bank Banten

Berita Banten - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan Pemerintah Kota...