Hari Ini, 8.040 Vaksin Sinovac Mulai Didistribusikan ke 58 Faskes di Lebak

Date:

IMG 20200630 WA0069
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebak, Triatno Supiono dalam sebuah acara. (Istimewa)

Lebak- Pemerintah Kabupaten Lebak menerima 8.040 vaksin Sinovac, Sabtu, 23 Januari 2021. Mendapat pengawalan ketat anggota kepolisian, vaksin asal China itu tiba di Gudang Faskes Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak.

Minggu, 24 Januari 2021, ribuan vaksin tersebut akan disebar ke 58 fasilitas kesehatan (Faskes) yang tersebar di 28 Kecamatan. Tujuannya agar, pada 25 Januari 2021 sudah bisa dilakukan vaksinasi.

“Hari ini didistribusikan ke Faskes, jadi Senin sudah mulai proses Vaksinasi,”kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak, Triatno Supiono kepada BantenHits, Sabtu, 24 Januari 2021.

Berdasarkan data yang teregister di aplikasi P-Care, ke 58 Fakses itu terdiri dari 42 puskesmas, 12 klinik dan 4 rumah sakit.

Triatno menegaskan penyuntikkan tahap pertama akan difokuskan untuk tenaga kesehatan.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Sudah 380 Mahasiswa di Kota Tangerang Dapat Bansos Mahasiswa yang Digelontorkan Dinsos sepanjang 2024

Berita Tangerang - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang mengungkapkan, sudah...

Ssstt.. Banyak yang Seru Nih di Tangcity Mall saat Libur Nataru 2024 Nanti, Yuk Kepoin Event-eventya!

Berita Tangerang - Berbagai event menarik telah disiapkan TangCity...

Kota Tangerang Siaga Darurat Bencana Hidrometeorologi, Posko Pelayanan 24 Jam Disiapkan PMI

Berita Tangerang - Palang Merah Indonesia atau PMI Kota...