KTKI Lirik Pandeglang untuk Budidaya Kedelai, 100 Hektar  Target Tanam Tahap Awal

Date:

Sekretaris Umum KTKI, Saidin Sianipar (Baju Merah) dan Ketua DPRD Pandeglang, Tb Udi Juhdi usai Survei Lahan yang Akan Ditanami Kedelai (BantenHits.com/Engkos Kosasih)

Pandeglang – Koperasi Tani Kedelai Indonesia (KTKI) mulai melirik budidaya tanam kedelai di wilayah Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten. Tahap awal KTKI menargetkan 100 hektar lahan untuk ditanami kedelai.

“Di Pandeglang ini potensi (Budidaya tanam kedelai) sangat besar, sepanjang yang kami lihat lahanya ini sangat bagus,” kata Sekretaris Umum KTKI, Saidin Sianipar saat survei lahan di kawasan Tanjung Lesung, Selasa 16 Maret 2021.

Menurut Saidin, selama ini kebutuhan kedelai Indonesia mencapai 2,7 juta ton, yang jika di rupiahkan mencapai 41 triliun. Hal ini menjadi peluang untuk para petani untuk turut andil dalam pemenuhan kebutuhan kedelai.

“Mudah-mudahan petani kita antusias untuk menanam ini, karena ini untuk bangsa dan negara agar kebutuhan kedelai tercukupi,” jelasnya.

Untuk itu KTKI akan memberikan bantuan benih kedelai sesuai kebutuah lahan, pupuk hingga pestisida. Kemudian setelah panen, kedelai tersebur akan dibeli kembali oleh KTKI dengan harga yang ditentukan KTKI dari awal.

“Kami akan bantu benih, pupuk dan pestisida, kami juga jamin pembelinya, karena selama ini yang menjadi kendala petani ketika menanam, pembelinya yang enggak ada,” ungkapnya.

Saidin menjamin, harga yang ditentukan tidak merugikan petani. Ditambah harga ini tidak akan berubah ketika panen, karena KTKI dan petani akan melakukan MOU soal harga.

“Sejak awal kita sudah kontrak harga, penerimaan terendah itu Rp6000-6500 per kilogram, sehingga tidak ada petani yang tersiksa, saya yakin ini bisa meningkatkan kesejahteraan bagi petani kita,” pungkasnya.

Kedatangan KTKI ke Kota Santri, atas usul Ketua DPRD Pandeglang, Tb Udi Juhdi yang melihat potensi lahan untuk ditanami kedelai.

“Saya tertarik melihat potensi di Pandeglang, yang intinya untuk meningkatkan ketahanan pangan di kita. Kebetulan saya punya sahaabat yaitu Pak Saidin, yang bisa memberi benih dan lainnya. Sehingga saya ajak ke Pandeglang untuk melihat sendiri potensinya,” katanya.

Menurut Udi, selain di wilayah Tanjung Lesung, KTKI juga akan melakukan budidaya tanam kedelai di semua wilayah yang ada di Kabupaten Pandeglang, tergantung kesiapan para petani.

“Memang ada opsi lain terkait lahan ini, jadi tidak hanya di Tanjung Lesung, tadi juga ada petani dari Kecamatan Angsana yang sudah menyanggupi untuk tanam kedelai,” tutupnya.

Editor : Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...

Kejuaraan Nasional Gateball 2024 Digelar di Alun-alun Ahmad Yani Kota Tangerang 26-28 April 2024

Berita Tangerang - Bagi Anda pecinta olahraga, jangan sampai...

Kapolri Ungkap Peran Besar Muhammadiyah bagi Bangsa

Berita Jakarta - Muhammadiyah senantiasa selalu mengingatkan seluruh elemen...