DPRD Kota Serang Soroti Enam Tapping Box yang Rusak di MOS

Date:

images 7
Ilustrasi Tapping Box (Net)

Serang – Komisi III DPRD Kota Serang, Zaenal Abidin Mahmud menyoroti sejumlah tapping box atau alat monitoring transaksi usaha di Mall Of Serang. Pasalnya, tapping box yang dipasang Pemkot Serang tersebut mengalami rusak.

“Saya lihat tadi memang hampir semua tapping box itu bermasalah, ada apa?. Kita tidak tahu apakah sengaja dirusak atau tidak, nanti saya akan berkoordinasi dengan Bapenda terus nanti menurunkan teknisi kebawah,” kata Zaenal, Selasa 15 Juni 2021.

Jika ada kesengajaan dari pengusaha merusak tapping box terebut, berarti pengusaha tidak mendukung tentang peningkatan PAD Kota Serang. Ia berharap semua pelaku usaha mendukung penuh terkait PAD untuk kepentingan masyarakat dan pembangunan kota Serang. 

“Kita akan dorong Pemkot Serang untuk menyabut ijin usahanya jika ada kesengajaan. Kan pelanggaran ini bisa saja teguran, kedua panggilan ketiga baru mengadakan tindakan itukan harus ada tahapan nanti, mungkin saja tadi tidak sengaja mungkin saja sengaja nanti ada tahapnnya,” tandasnya. 

Sebelumnya, Wali Kota Serang Syafrudin bersama Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Serang melakukan monitoring tapping box yang dipasang ditiap-tiap restoran/rumah makan yang ada di Kota Serang dalam keadaan bermasalah atau rusak. 

“Tapping box ini kami pasang di beberapa tempat di mall ini ternyata pada hari ini ada yang janggal,” katanya.

Menurut dia, kejanggalan tersebut diantaranya, tapping box itu tidak masuk dalam monitor di Bapenda, karena mengalami kerusakan. Namun, kerusakan bukan disebabkan oleh pemilik toko atau pedagang.

“Jadi semua utuh tidak ada yang dirubah tidak ada yang dimainkan ternyata mesin tapping box nya yang rusak,” tandasnya.

Editor : Engkos Kosasih

Author

Cek Berita dan Artikel yang lain di:

Google News

Terpopuler

Share post:

spot_img

Berita Lainnya
Related

Kebakaran Hebat Melanda Taman Tekno BSD City

Berita Tangsel - Kebakaran hebat melanda kawasan bisnis dan...

Selasa Pagi Ini Gempa Bumi Dua Kali Mengguncang Kawasan Lebak dan Pandeglang 

Berita Banten - Gempa bumi terjadi dua kali berturut-turut...

Kopi Hitam Hanya untuk Sachrudin dan Airin, Bukan yang Lain!

https://youtu.be/u6gEskUzmSw?si=I4A7hfEwhcqvKRx6   Berita Pilkada - Kopi Hitam memang hanya untuk bakal...