Gawat! Tiga Petugas Kesehatan di Puskesmas Saketi Pandeglang Terpapar COVID-19

Date:

Ilustrasi COVID-19

Pandeglang – Pelayanan di Puskesmas Saketi, Pandeglang, kembali ditutup sementara waktu, lantaran tiga orang petugas kesehatan di Puskesmas tersebut terpapar COVID-19.

“Sementara ini pelayanan ditutup dulu, karena seluruh ruangan akan dilakukan sterilisasi. Penutupan dilakukan sejak tanggal 15 Juni kemarin dan besok sudah mulai dibuka lagi,” ungkap Kepala Puskesmas Saketi, Oman Firmansyah, Kamis 17 Juni 2021.

Menurut Oman, tiga petugas yang terpapar COVID-19 berdasarkan hasil pemerikaan antigen. Sebelumnya, tiga petugas ini mengalami gejala hilang indra penciuman.

“Gejala awalnya ada yang hilang indra penciuman, deman, batuk. Kita respon cepat dengan melakukan pemeriksaan antigen. Ketiga petugas kesehatan yang terkonfirmasi COVID-19 itu sekarang ini tengah menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing – masing,” katanya.

Saat ditanya apakah ketiga nakes yang positif COVID-19 itu punya riwayat perjalanan ke luar kota. Oman mengaku, tidak punya riwayat dari luar kota, kemungkinan tertular dari pasien. Karena beberapa hari sebelum petugas kena, sempat menangani pasien yang terkonfirmasi COVID-19.

“Sepertinya penularannya dari pasien. Karena sejumlah petugas itu sebelumnya menangani pasien COVID-19,” ucapnya.

Untuk penanggulangan selanjutnya pasca adanya petugas yang terpapar COVID-19. Sleain menutup sementara pelayanan di Puskesmas, pihaknya juga tracking, dan memberikan pemahanan penerapan prokes bagi warga yang berada di sekitaran yang isolasi mandiri.

“Petugas yang menjalani isolasi mandiri juga terus diberikan stimulan obat, vitamin dan juga obat-obat anti biotik,” tandasnya.

Editor : Engkos Kosasih

Author

  • Samsul Fatoni

    Samsul Fatoni memulai karier jurnalistik di sejumlah media massa mainstream di Banten. Pria yang dikenal aktivis semasa kuliah ini memutuskan bergabung BantenHits.com karena ingin mendapatkan tantangan dalam berkarya.

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related

Pangling! Begini Penampakan Kawasan Jalan Kali Sipon setelah Hari keempat Penertiban

Berita Tangerang - Penertiban yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot)...

Kejuaraan Nasional Gateball 2024 Digelar di Alun-alun Ahmad Yani Kota Tangerang 26-28 April 2024

Berita Tangerang - Bagi Anda pecinta olahraga, jangan sampai...

Kapolri Ungkap Peran Besar Muhammadiyah bagi Bangsa

Berita Jakarta - Muhammadiyah senantiasa selalu mengingatkan seluruh elemen...