Baru Pulang Melaut, Nelayan di Pantai Karang Seke Dikagetkan Penampakan Sosok Santri, Ternyata

Date:

Nelayan saat mengevakuasi santri Al-Hidayah yang tenggelam di Pantai Karang Seke. (FOTO Instagram Inforangkasbitung)

Lebak- Hadi, santri Pondok Pesantren Alhidayah ditemukan meninggal dunia di Pantai Karang Seke, Desa Muara, Kecamatan Wanasalam, Senin,  21 Juni 2021. Ia ditemukan oleh seorang nelayan saat pulang melaut sekitar pukul 07.20 WIB.

Ya, santri asal Kabupaten Serang itu dilaporkan terseret ombak Pantai Karang Seke, Sabtu, 19 Juni 2021.

“Jasad santri mengambang di tengah laut dan ditemukan dua orang nelayan. Lokasi penemuan korban diperkirakan 500 meter dari tempatnya tenggelam,” kata Kepala Desa Muara, Kecamatan Wanasalam, Endang Parauni.

Dijelaskannya, kedua nelayan kemudian menginformasikan lokasi penemuan mayat kepada tim SAR gabungan. Tim SAR langsung melakukan evakuasi dan membawa jasad santri Ponpes Alhidayah ke tepi pantai.

“Dengan ditemukannya jasad korban, operasi pencarian otomatis dihentikan. Korban pun sudah dibawa keluarganya untuk dikebumikan,” jelasnya.

Editor: Darussalam Jagad Syahdana

Author

Terpopuler

Share post:

Berita Lainnya
Related